Kamis 06 Dec 2018 11:16 WIB

Baru Turun di Akhir Musim, Kim Ingin Adaptasi dengan Baik

Kim akan menggantikan posisi Dedi Kusnandar yang cedera

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Hazliansyah
Pemain Persib, Kim Kurniawan di Kantor FWB Cabang Bandung, Jalan Martadinata, Bandung, Jumat (11/5).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pemain Persib, Kim Kurniawan di Kantor FWB Cabang Bandung, Jalan Martadinata, Bandung, Jumat (11/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gelandang Persib, Kim Kurniawan terpaksa absen lebih dari satu putaran kompetisi Liga 1 karena cedera patah tulang fibula. Namun kini Kim mengemban tugas untuk menggantikan gelandang Persib lainnya, Dedi Kusnandar. 

Dedi terpaksa absen karena cedera yang sama dengan Kim. Sehingga di akhir musim ini, Kim harus bisa beradaptasi dengan cepat dari pola permainan pelatih Persib, Mario Gomez.

"Pasti berbeda (di bawah arahan Gomez) dan kita harus menyesuaikan diri," kata Kim di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (5/12).

Dia menuturkan, pemain memiliki pola permainan yang berbeda-beda. Sehingga pemain harus mampu beradaptasi dengan pola permainan yang diberikan pelatih.

"Sekarang cuma dua pemain gelandang, jadi harus banyak berlari. Jadi ya kita menyesuaikan diri, di sepak bola apapun kita harus siap jalankan instruksi," kata Kim.

Dengan cedera panjangnya dan sedikitnya menit bermain dalam setahun membuat Kim sadar bahwa kemampuannya belum kembali. Menurutnya, musim ini menjadi masa pemulihan agar kembali seperti sedia kala sebelum cedera menghampirinya.

"Saya sendiri sadar permainan masih bisa jauh lebih baik, tapi tidak main satu tahun tidak bisa langsung bagus seperti sebelumnya, mustahil," tegas Kim.

Musim ini ia artikan seperti pemanasan untuk memasuki kompetisi Liga 1 2019. Dia berharap, musim depan kondisinya sudah kembali seperti sedia kala dan bisa kembali menjadi pemain inti.

"Saya mungkin bisa bilang baru 70 persen dari kapasitas saya, makanya saya senang kalau dapat menit bermain," kata pemain naturalisasi ini.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement