Kamis 06 Dec 2018 18:08 WIB

Kapal Tempur AS Mendekati Perairan Rusia

Kapal angkatan laut Rusia akan mengendalikan gerakan kapal tempur AS.

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Kapal penghancur rudal milik Angkatan Laut Amerika Serikat USS Mason.
Foto: presstv.ir
Kapal penghancur rudal milik Angkatan Laut Amerika Serikat USS Mason.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia Mayor Jendral Igor Konashenkov mengatakan ada kapal tempur (destroyer) USS McCampbell Amerika Serikat (AS) yang berlayar kurang dari 100 meter dari perairan Rusia. USS McCampbell bergerak di bawah pengawasan kapal besar anti-kapal selam Rusia (Russian destroyer Admiral Tributs).

"Kenyataannya kapal tempur USS McCampbell bahkan tidak mendekati wilayah Rusia lebih dari 100 kilometer, terlebih lagi, selama perjalanan melalui perairan internasional, kapal tempur AS bergerak di bawah pengawasan kapal besar anti-kapal selam Russian Admiral Tributs," kata Konashenkov, seperti dilansir dari Sputnik, Kamis (6/12).

Ia mengatakan Pasicif Fleet (formasi kapal angkatan laut Rusia) sudah mengambil tindakan untuk mengendalikan gerakan kapal tempur AS tersebut. Begitu juga dengan pergerakan beberapa kapal perang di wilayah tersebut.

"Satu-satunya 'yang ditunjukkan' kru kapal tempur AS adalah gagal mencoba untuk lari dalam kecepatan maksimal untuk menghindari pengawalan Pasific Fleet," kata Konashenkov.