REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- David Luiz mengungkapkan keinginannya bertahan di Chelsea. Bek asal Brasil ini mengaku sangat mencintai klub yang bermarkas di Stamford Bridge, London.
Luiz menjadi sorotan karena kontraknya bersama Chelsea akan habis akhir musim ini. Padahal ia merupakan pemain andalan pelatih Maurizio Sarri. Luiz mencetak gol kemenangan saat Chelsea menaklukkan Manchester City 2-0 dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Ahad (9/12) WIB.
“Saya suka klub ini, semua orang tahu saya ingin tinggal lebih lama disini. Kami masih berbicara, mari kita lihat. Mari kita lihat apa yang akan terjadi pada masa depan,” ujar Luiz, dikutip dari Independent, Senin (10/12).
Luiz berharap segera mendapatkan kontrak baru. Namun nampaknya itu tidak akan berlangsung mudah. Sebab, manajemen Chelsea memiliki kebijakan tidak mengontrak pemain yang berusia 30 tahun ke atas lebih dari semusim. Luiz saat ini berusia 31 tahun dan ia menginginkan kontrak yang tak hanya berdurasi semusim.
Luiz pun tidak ingin terlalu terburu-buru untuk membicarakan perpanjangan kontraknya. Ia mengatakan, saat ini tengah fokus untuk membawa Chelsea meraih kemenangan dalam setiap pertandingan. Apalagi setelah mengalah City, the Blues kini kembali dalam jalur perburuan gelar juara liga musim ini.
“Saya hanya mencoba menikmati, seperti setiap hari dan fokus pada pertandingan. Lalu kemudian, kami pasti akan melakukan apa yang terbaik untuk saya dan untuk Chelsea," katanya.
Ia berharap kemenangan atas City akan menjadi motivasi baginya dan rekan-rekannya untuk memenangkan setiap pertandingan. Ia menegaskan, tidak ada tim yang tidak bisa dikalahkan. Asalkan yakin dan fokus, setiap tim bisa meraih kemenangan.
"Kami memiliki keyakinan sejak awal untuk bisa meraih kemenangan,” ujar dia.