Kamis 13 Dec 2018 14:13 WIB

Sane Catat Gol Pertama ke Klub Jerman pada Liga Champions

Pasukan Pep Guardiola melanjutkan langkah ke fase knock-out dengan memuncaki Grup F.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Leroy Sane (kanan).
Foto: AP Photo/Rui Vieira
Leroy Sane (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City sukses mengamankan tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah mengalahkan tamunya TSG Hoffenheim dengan skor 2-1 di Stadion Etihad, Kamis (13/12) dini hari WIB. Alhasil, pasukan Pep Guardiola melanjutkan langkah mereka ke fase knock-out dengan memuncaki Grup F dan mengantobgi 13 poin dari empat kemenangan, satu imbang, dan satu kalah.

Dikutip Opta, Kamis (13/12), Leroy Sane mencatatkan diri sebagai pemain Jerman pertama yang mencetak gol ke kesebelasan Bundesliga Jerman. Sebelumnya, Mesut Oezil sempat mengukirnya saat bentrok menghadapi Bayern Muenchen pada Oktober 2015 silam.

Baca Juga

Penyerang berpaspor Jerman yang memiliki darah Senegal bergabung dengan the Citizens pada Agustus 2016 lalu dari FC Schalke 04. Sane diakusisi City dengan mahar 40 juta poundsterling dan menandatangani kontrak hingga lima tahun ke depan.

Di bawah besutan Pep Guardiola performa Sane kian mengilap. Musim ini, delapan gol dan enam assist ia sumbangkan bagi the Citizen di kompetisi Liga Primer Inggris dan Liga Champions.

Citu lebih dahulu tertinggal oleh gol Andrej Kramaroc pada menit ke-16. Namun Sane menyamakan skor pada menit ke-45, dan membawa timnya unggul pada menit ke-61.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement