Jumat 14 Dec 2018 18:00 WIB

Tak Tergantikan di City, Laporte Belum Jua Dilirik Deschamps

Laporte berpandangan ada alasan personal hingga Deschamps belum memanggilnya.

Rep: Frederikus Dominggus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Aymeric Laporte mengontrol bola dalam pertadingan Manchester City melawan Everton di Goodison Park Liverpool, Ahad (1/4) dini hari.
Foto: Rui Vieira/AP
Aymeric Laporte mengontrol bola dalam pertadingan Manchester City melawan Everton di Goodison Park Liverpool, Ahad (1/4) dini hari.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Tampil gemilang bersama klub elite, tak menjamin seorang pemain langsung menembus sebuah tim nasional (timnas). Bek tengah Manchester City, Aymeric Laporte, mengalami hal itu.

Sejauh musim ini berjalan, eks Athletic Bilbao tak tergantikan di lini belakang City. Namun Didier Deschamps belum juga memberikan Laporte debut di timnas senior Prancis.

Bahkan ketika Samuel Umtiti cedera, status Laporte begitu-begitu saja. Terkait hal ini, pesepak bola 24 tahun itu angkat bicara.

Laporte berpandangan ada alasan personal hingga Deschamps belum memanggilnya. Sebab ia tak menemukan alasan dari segi olahraga.

Artinya, secara teknis Laporte bisa menjadi bagian dari skuat juara dunia. Namun entah kenapa, kesempatan itu belum juga datang.

"Anda harus menanyakan kepadanya secara pribadi. Jika seseorang merasa memiliki masalah, dalam konteks ini, masalah ada pada dia. Saya tidak memiliki masalah apa-apa," kata Laporte dikutip dari Four Four Two, Jumat (14/12).

Apapun alasannya, Laporte menghomati keputusan Deschamps. Ia mengaku tetap fokus membela klub ambisius seperti City di level tertinggi. "Ada seorang pelatih (timnas). Dia tidak memanggil saya, jadi saya harus menunggu, sembari tetap bekerja keras (di klub). Itu saja," ujar Laporte menegaskan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement