Selasa 18 Dec 2018 17:55 WIB

RU VI Lakukan Penghijauan di Utilities Salamdarma Subang

Water Intake Facility Salamdarma memasok kebutuhan air untuk kilang Balongan.

Pertamina RU VI Balongan melakukan penghijauan di sekitar wilayah operasi Water Intake Facility Salamdarma, Kabupaten Subang, yang merupakan unit pengolah air untuk kilang Balongan. Penghijauan yang dilakukan pada Ahad (16/12) dengan melakukan penanaman pohon jenis ketapang kencana.
Foto: Foto: Pertamina RU VI Balongan
Pertamina RU VI Balongan melakukan penghijauan di sekitar wilayah operasi Water Intake Facility Salamdarma, Kabupaten Subang, yang merupakan unit pengolah air untuk kilang Balongan. Penghijauan yang dilakukan pada Ahad (16/12) dengan melakukan penanaman pohon jenis ketapang kencana.

REPUBLIKA.CO.ID, SUBANG -- Pertamina RU VI Balongan melakukan penghijauan di sekitar wilayah operasi Water Intake Facility Salamdarma, Kabupaten Subang, yang merupakan unit pengolah air untuk kilang Balongan. Penghijauan yang dilakukan pada Ahad (16/12) dengan melakukan penanaman pohon jenis ketapang kencana.

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Pertamina ke 61 Tahun tersebut, diikuti oleh Manager Produksi I RU VI Diandoro Arifian beserta jajaran tim manajemen RU VI, Sekjen Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan (SPPBB) Wawan Darmawan, serta unsur Muspika kecamatan Compreng Kabupaten Subang.

Penanaman pohon ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan kesejukan di wilayah unit Utilities Salamdarma ketika pohon tersebut tumbuh besar. Selain itu, fungsinya yang bisa menjadi penyerap polusi juga diharapkan bisa memberikan dampak kesehatan yang baik bagi pekerja RU VI di Salamdarma dan warga sekitar.

Selain penanaman pohon, semarak HUT Pertamina ke 61 di Salamdarma juga diadakan jalan sehat yang diikuti ribuan warga sekitar unit WIF Salamdarma. Warga tampak antusias mengikuti event yang diselenggarakan tahunan tersebut.

Manager Produksi I RU VI Balongan Diandoro Arifian mengatakan, Water Intake Facility Salamdarma merupakan unit yang memasok kebutuhan air untuk kilang Balongan. WIF Salamdarma sendiri berjarak 70 kilometer dari Kilang Balongan. 

Unit penjernihan atau pengolah air baku (Water Treatment) menjadi air bersih ini mengambil  (intake) air sungai dari saluran tarum timur yang hulunya berada di Sungai Citarum  dan  Waduk Jatiluhur di Kabupaten Purwakarta, Jabar. 

Keberadaan Water Intake Facility Salamdarma ini juga diharapkan bisa memberikan manfaat kepada warga sekitar melalui berbagai Program Corporate Social Responsibility Pertamina RU VI Balongan yang dilaksanakan. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement