REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Bek tengah Liverpool Dejan Lovren berharap timnya dapat mempertahankan rekor tak terkalahkan sepanjang musim Liga Primer Inggris 2018/2019. Hal itu demi dapat mematahkan rekor invincibles milik Arsenal.
Liverpool duduk di posisi teratas klasemen Liga Primer dengan perolehan 45 poin terpaut satu poin dari Manchester City di posisi kedua. Menjelang bentrokan melawan Wolverhampton Wanderes akhir pekan nanti, Lovren ingin timnya terus berada di jalur positif. "Mudah-mudah kami bisa menjaga hal ini dan tak terkalahkan hingga akhir musim," kata dia dilansir Fourfourtwo, Kamis (20/12).
Pesepak bola asal Kroasia itu memandang rekor gemilang Arsenal dalam musim 2003/2004 bakal ditiru oleh rekan setimnya. Ia pun optimistis karena para penggawa the Reds dapat melakukan pekerjaan dengan baik.
Meski begitu, Lovren memperingatkan, tujuan utama mereka musim ini adalah melangkah sejauh-jauhnya dari tim pesaing di klasemen Liga Primer. Pemain 29 tahun ini pun mengakui Manchester City bukanlah lawan yang mudah untuk diredam. "Masih banyak laga berat menanti kami dan juga mereka (City). Ini akan jadi balapan yang ketat. Setiap pertandingan bagi kami adalah laga final dan tiga poin sangatlah penting."