REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Jalur Bandung-Tasikmalaya terhalang oleh timbunan longsor di Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa (25/12) pagi. Tim gabung berusaha menormalisasi jalur yang tertimbun longsor tersebut.
''Setelah mendapat informasi, tim gabungan langsung melakukan upaya normalisasi jalur tersebut,'' kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Dadi Djakaria, Selasa (25/12).
Longsor terjadi pukul 04.00 WIB bertempat di Kampung Binarum, Desa Sukaratu, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut. Longsoran tanah tebing itu hanya menimpa badan jalan dan tidak menimbulkan korban jiwa.
Selain karena faktor hujan, bencana longsor di Malangbong itu karena kondisi tanah yang labil sehingga mudah terjadi longsor. Menurut Dadi, longsoran terjadi pada tebing setinggi 20 meter dan lebar 15 meter.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Garut, AKP Rizky Adi Saputro mengatakan, pengaturan lalu lintas pun telah dilakukan di lokasi longsor yang terjadi di depan Rumah Makan Rido Manah tersebut. Setelah itu, petugas pemadam kebakaran yang stand by di wilayah Limbangan pun dikerahkan untuk melakukan penyemprotan pada longsoran guna mengurangi material longsor yang menghalangi badan jalan.
''Panjang material longsor sekitar 12 meter dengan lebar 5 meter,'' kata Rizky. ''Agar normalisasi berjalan optimal, alat beran pun juga dikerahkan.''