Kamis 27 Dec 2018 11:37 WIB

Hampir Menang, Pelatih Atalanta Kecewa Diimbangi Juventus

Pria berusia 60 tahun menilai usaha pasukannya patut mendapatkan kredit lebih.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini
Foto: EPA-EFE/PAOLO MAGNI
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini

REPUBLIKA.CO.ID, BERGAMO -- Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini mengaku kecewa dengan hasil imbang yang didapat pasukannya saat menjamu Juventus. Padahal, La Dea nyaris menang sebelum gol Cristiano Ronaldo hadir untuk menutup pertandingan menjadi sama kuat 2-2 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (26/12).

"Hasil imbang tetap hebat, bahkan dengan cara itu terjadi. Tetapi kami kecewa karena kami sangat dekat dengan kemenangan," kata Gasperini dikutip dari Football Italia, Kamis (27/12).

Baca Juga

Ia menilai awal pertandingan sulit bagi timnya. Juventus langsung mendapat gol cepat. Baru dua menit laga berjalan, gawang Etrit Berisha bobol melalui gol bunuh diri rekannya sendiri Berat Djimsiti.

"Tak mudah untuk kembali ke situasi seperti itu, seolah-olah Anda meninggalkan banyak ruang terbuka, Anda berisiko dihancurkan oleh lawan," tegas Gasperini.

Pria berusia 60 tahun menilai usaha pasukannya patut mendapatkan kredit lebih. Sebab, Alejandro 'Papu' Gomez dan kawan-kawan berhasil membalas dan berbalik unggul, serta mampu meredam serangan demi serangan sang juara bertahan Italia.

Tuan rumah berhasil membalikan keadaan lewat dua gol Duvan Zapata menit ke-24, dan 56' sehingga skor berbalik menjadi 2-1 untuk keunggulan La Dea. Pelatih Juventus Massimiliano Allegri langsung memasukkan beberapa pemain andalannya.

Miralem Pjanic masuk menggantikan Douglas Costa, dan megabintang Cristano Ronaldo menggantikan Sami Khedira pada menit ke-65. Hasilnya pun postif, aksi kedua pemain tersebut mampu menutupi kekurangan jumlah pemain. Puncaknya, tandukan Ronaldo dari jarak dekat memanfaatkan sepak pojok membuat skor imbang 2-2 pada menit ke-78.

Pahlawan Atalanta Duvan Zapata mengingatkan rekan setimnya untuk tetap menunjukkan permainan seperti meladeni Juventus dan fokus pada setiap pertandingan.

"Kami harus terus seperti ini, bermain di level ini. Ini pertandingan yang intens dan jika kami kehilangan fokus sesaat, mereka bisa melukai kami. Kami melakukannya dengan baik untuk mendapatkan gol setelah memberi keunggulan bagi Juve," kata Zapata.

Hasil ini membuat Atalanta masih berada di posisi sembilan dengan nilai 25. Adapun Juventus tak goyah di puncak dengan bekal 50 poin, unggul sembilan angka dari posisi kedua Napoli.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement