Jumat 28 Dec 2018 17:56 WIB

Ira Koesno Jadi Moderator Debat Pertama Capres-Cawapres

Tujuh panelis akan membantu KPU dalam debat capres-cawapres pertama.

Rep: Dian Erika Nugraheny/ Red: Nur Aini
Ira Koesno
Foto: istimewa
Ira Koesno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan jurnalis Liputan 6, Ira Koesno dan jurnalis TVRI, Imam Priyono disepakati menjadi moderator debat pertama capres-cawapres Pemilu 2019. Namun, Komisi Pemilihan Umum (KPU), masih akan mengkonfirmasi kesanggupan keduanya memimpin jalannya debat yang direncanakan pada 17 Januari 2019.

Kedua nama tersebut disepakati dalam rapat koordinasi bersama persiapan debat capres-cawapres yang dihadiri KPU, TKN Jokowi-Ma'ruf, BPN Prabowo-Sandiaga, dan perwakilan lembaga penyiaran. "Moderator debat pertama adalah Ira Koesno dan Imam Priyono. Namun, keduanya belum dihubungi. Mudah-mudahan beliau berdua bersedia (menjadi moderator debat pertama)," ujar Arief di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (28/12).

Jika keduanya tidak bersedia, kata Arief, KPU akan kembali menggelar rapat bersama BPN, TKN, dan perwakilan lembaga penyiaran terkait. "Ya nanti harus rapat lagi kalau keduanya tidak bersedia," kata Arief.

Dia menjelaskan, sudah ada tujuh nama panelis yang mengkonfirmasi bersedia membantu KPU dalam debat capres-cawapres pertama. Beberapa nama yang sudah setuju antara lain Hikmahanto Juwana, Bvitri Susanti, dan Margarito Kamis.

Adapun nama-nama lain berasal dari kalangan akademisi, KPK, Komnas HAM, dan institusi lain yang berkaitan dengan tema debat pertama, yakni hukum, HAM, korupsi, dan terorisme. "Satu orang panelis lain, akan kami kirim (konfirmasi) khusus, sebab beliau nanti mewakili institusinya," tutur Arief.

Para panelis tersebut nantinya membantu menyusun pertanyaan seusai tema debat pertama. Menurut Arief, akan ada bank soal untuk keperluan debat capres-cawapres.

Sementara itu, untuk jumlah undangan yang diperbolehkan masuk ke dalam ruang debat dibatasi sebanyak 100 undangan dari masing-masing paslon capres-cawapres. "Nah yang dikirim nanti apakah parpol pendukung, timses, atau yang lain silakan saja," kata Arief.

Debat pertama capres-cawapres akan digelar di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan. KPU akan menggelar debat capres-cawapres selama lima kali pada 2019.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement