Rabu 02 Jan 2019 20:14 WIB

Modal Bagus Kawhi Leonard Hadapi San Antonio Spurs

Ini merupakan kali pertama bagi Leonard menghadapi mantan klubnya.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Kawhi Leonard
Foto: AP /Rick Scuteri
Kawhi Leonard

REPUBLIKA.CO.ID, TORONTO -- Kawhi Leonard mencetak 45 angka saat timnya, Toronto Raptors, mengalahkan Utah Jazz dengan skor 122-116 pekan lalu. Ini merupakan capaian angka tertinggi yang diraih selama kariernya.

Pencapaian itu akan menjadi modal yang bagus saat Leonard bertandang ke mantan klubnya San Antonio Spurs, Jumat (4/1) WIB. Ini merupakan kali pertama bagi Leonard menghadapi mantan klubnya sejak meninggalkan Spurs dan berseragam Raptors di musim panas lalu.

"Saya mencoba untuk tetap menjaga momentum dan tetap bersaing serta tidak benar-benar khawatir tentang diri saya sendiri. Hanya berusaha untuk mendapatkan kemenangan tim," ujar Leonard dikutip dari ESPN, Rabu (2/1).

Leonard sekarang fokus ke San Antonio "Itu akan menyenangkan," kata Leonard. "Semua orang mengantisipasi permainan saya. Hal-hal seperti itu hanya membuat saya lebih baik untuk jangka panjang, jadi nanti akan menjadi permainan yang bagus."

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement