Senin 07 Jan 2019 21:04 WIB

Saddil Ramdani Bersiap Bela Klub Malaysia

Saddil akan bergabung dengan klub Pahang FC untuk dua tahun ke depan.

Pemain timnas Saddil Ramdani memainkan bola di depan rumahnya di Kelurahan Kadia, Kecamatan Kadia, Kendari, Sulawesi Tenggara, Sabtu (5/1/2019).
Foto: Antara/Jojon
Pemain timnas Saddil Ramdani memainkan bola di depan rumahnya di Kelurahan Kadia, Kecamatan Kadia, Kendari, Sulawesi Tenggara, Sabtu (5/1/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Pesepak bola timnas U-22 asal Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Saddil Ramdani, sudah berada di Malaysia. Saddil akan bergabung dengan klub Pahang FC untuk dua tahun ke depan.

"Ini saya sudah berada di Malaysia dan bersiap berangkat ke Thailand," kata Saddil Ramdani ketika dihubungi dari Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (7/1).

Baca Juga

Seperti diwartakan sebelumnya, lima pemain timnas sepak bola Indonesia U-22 absen pada sesi latihan perdana yang digelar di Lapangan Sepak Bola ABC di kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin. Dari 38 nama pemain yang dipanggil untuk memperkuat timnas U-22, lima pemain yang absen adalah Ezra Walian, Egy Maulana, Firza Andika, Osvaldo Haay, dan Saddil Ramdani.

Pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri usai memimpin latihan perdana mengatakan tiga pemain, Ezra Walian (RKC Waalwijk), Egy Maulana (Lechia), dan Saddil Ramdani (Pahang FC) berhalangan hadir karena masih membela klubnya di luar negeri. "Kami sedang komunikasikan dengan klub mereka," kata Indra.

Sementara Ozvaldo sedang berhalangan karena ada acara keluarga dan Firza dikabarkan sedang membela klub Asam Kumbang Jaya di kejuaraan Himpunan Pemuda Maju Cup I di Medan. Timnas U-22 dipersiapkan untuk mengikuti Piala AFF pada Februari di Kamboja, Piala AFC pada Maret di Vietnam, dan SEA Games 2019 di Filipina.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement