REPUBLIKA.CO.ID, SEVILLA -- Real Madrid akhirnya berhasil memetik poin penuh kala melawat ke markas Real Betis di Stadion Benito Villamarin pada pekan ke-19 La Liga, Senin (14/1) dini hari WIB. Tambahan tiga angka ini membawa Los Blancos menggeser Deportivo Alaves di posisi keempat klasemen sementara La Liga.
Kendati begitu, Los Blancos bukan tanpa perjuangan untuk bisa memastikan kememengan atas tuan rumah. Sempat mencetak gol lebih dahulu lewat sepakan keras Luka Modric, Madrid sempat kebobolan lewat gol dari Sergio Canales. Beruntung, lewat eksekusi tendangan bebas, Dani Ceballos berhasil memastikan kemenangan Los Blancos.
Madrid pun menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Real Betis. Di laga ini, Madrid bertekad mengakhiri rentetan tidak pernah menang dalam dua laga terakhir La Liga. Target ini terlihat dapat dengan mudah dicapai Los Blancos kala tim besutan Santiago Solari itu sudah berhasil mencetak keunggulan saat laga baru memasuki menit ke-13.
Berawal dari tembakan Dani Carvajal dari dalam kotak penalti, yang membentur salah satu pemain bertahan Real Betis, bola mengarah keluar kotak penalti. Bola pantulan itu pun langsung disambut Modric dengan sepakan kaki kiri. Bola meluncur deras ke gawang Betis. Namun, hingga babak pertama usai, Madrid tidak mampu menambah keunggulan.
Berbagai peluang yang didapat Vicinius Junior dan Karim Benzema gagal dikonversi menjadi gol. Petaka menimpa Madrid kala Benzema mengalami cedera para akhir babak pertama. Posisi Benzema pun digantikan salah satu pemain muda Madrid, Cristo Gonzalez. Di laga kontra Betis, Solari memang menurunkan sejumlah pemain muda sebagai starter, seperti Reguillon, Federico Valverde, dan Vinicius Junior.
Kehadiran para pemain muda ini diharapkan bisa memberikan performa yang lebih menjanjikan. Hingga pertengahan babak kedua, Madrid mampu tampil dengan stabil. Namun, konsentrasi para penggawa Los Blancos buyar pada menit ke-68. Pemain sayap Betis, Sergio Canales, mampu lolos dari jebakan offside dan merobek gawang Madrid, yang dikawal Keylor Navas.
Sempat diragukan lantaran Canales dianggap berdiri di posisi offside, namun gol itu akhirnya disahkan wasit setelah melakukan review lewat VAR. Gol ini membuat Madrid langsung bereaksi. Madrid terus berusaha mengendalikan permainan dan mengurung pertahanan Betis. Bahkan, tercatat, Madrid melepaskan 14 tembakan dengan lima tembakan mengarah langsung ke gawang.
Namun, hingga 10 menit terakhir laga, Madrid belum juga bisa mencetak gol. Juara Liga Champions itu akhirnya kembali mencatatkan keunggulan di laga itu, tepatnya pada menit ke-88. Adalah Dani Ceballos yang tampil menjadi pahlawan kemenangan Madrid. Eks pemain Betis itu berhasil mengesekusi tendangan bebas dari luar kotak penalti. Ceballos mengarahkan bola ke pojok kiri bawah gawang Betis.
Bola pun meluncur deras melewati pagar betis para pemain Betis dan gagal dihalau kiper Lopez. Berkat gol Ceballos ini, Madrid akhirnya memastikan kemenangan atas Betis. Berkat kemenangan ini, Madrid beranjak dari peringkat kelima, dan menggeser Deportivo Alaves, di posisi keempat klasemen sementara. Los Blancos mengumpulkan 33 poin dari 19 laga, dan masih mengantongi selisih 10 poin dari pemuncak klasemen sementara, Barcelona.