Rabu 16 Jan 2019 23:20 WIB

Persipura akan Umumkan Pelatih Pengganti Osvaldo Lessa

pelatih asing yang akan melatih tim Mutiara Hitam cukup punya pengalaman di Indonesia

Skuat tim Persipura Jayapura.
Foto: Mahmud Muhyidin
Skuat tim Persipura Jayapura.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Manajemen Persipura Jayapura akan segera mengumumkan pelatih asing baru yang menggantikan Osvaldo Lessa yang tidak lagi bersama tim tersebut. Ketua Umum Persipura Jayapura Benhur Tommy Mano mengatakan, pelatih asing yang akan melatih tim Mutiara Hitam cukup punya pengalaman di Indonesia.

"Ada dua pelatih (pelatih kepala dan pelatih fisik) yang dalam waktu dekat akan saya umumkan namanya, pelatih asing, pernah melatih di Indonesia," katanya di Kota Jayapura, Rabu (16/1).

Osvaldo Lessa sejatinya merupakan salah satu sosok di balik keberhasilan tim yang bermarkas di Stadion Mandala, Kota Jayapura itu dalam meraih sejumlah gelar juara bersama pelatih kepala Jacksen F Thiago. Ketika itu, Osvaldo Lessa mendampingi Jacksen sebagai pelatih fisik Persipura Jayapura hingga masuk semifinal Piala AFC 2014. 

Lessa sapaan akrabnya, menjadi pelatih kepala untuk tim yang sudah empat kali juara Liga Indonesia itu pada awal Januari 2015, ketika Jacksen memilih memutus kebersamaan bersama Persipura dan hijrah ke Malaysia untuk melatih suatu klub di sana.

Pada masa ini Lessa tak lama melatih Boaz TE Solossa dan kawan-kawan hingga ke babak penyisihan AFC dan karena persoalan sepak bola Tanah Air yang dihentikan oleh pemerintah. Sehingga kebersamaan tersebut usai dengan kompetisi putus tengah jalan.

Lalu, pada akhir September 2018 Lessa kembali bersama tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu untuk menggantikan posisi pelatih kepala Amilton Da Silva Oliviera dengan harapan bisa mengangkat performa tim yang berkutat di papan bawah. Namun, kedatangan Lessa tidak mampu membawa tim Persipura ke papan atas, hanya finis diurutan 12 Liga I Indonesia musim 2018.

Awal Januari 2019, publik Jayapura dan Papua pada umumnya serta penggemar Persipura dihebohkan lagi dengan kepergian Lessa dari Persipura Jayapura. Hal itu, sudah bisa dipastikan karena target tidak terpenuhi dan tentunya masa kontrak sebagai pelatih telah usai. "Lessa tidak lagi bersama Persipura, nanti ada pelatih asing baru," tegas Benhur Tommy Mano.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement