Ahad 27 Jan 2019 16:27 WIB

Hizbullah Sebut Masih Ada Masalah untuk Bentuk Pemerintahan

Lebanon terancam oleh krisis utang dan perekonomian yang stagnan.

Pemimpin kelompok Hizbullah Lebanon, Sayyed Hassan Nasrallah.
Foto: Reuters
Pemimpin kelompok Hizbullah Lebanon, Sayyed Hassan Nasrallah.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT -- Pemimpin Hizbullah yang didukung Iran pada Sabtu (26/1) mengatakan, masih ada hambatan sebelum pemerintahan baru bisa terbentuk di Lebanon. Hambatan perlu diselesaikan dengan upaya luar biasa. 

"Masih ada dua hambatan, namun dalam beberapa hari terakhir dan semalam, dan hari ini sebuah upaya luar biasa sudah dibuat dan ada usaha untuk menemukan solusi," kata Pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah dalam wawancara dengan Al Mayadeen TV.

"Apakah solusinya tercapai atau tidak? Mari kita doakan," kata Nasrallah.

Partai-partai yang bersaing di Lebanon telah menggelar negosiasi untuk membentuk pemerintah baru sejak pemilu 6 Mei lalu. Hal itu menambah kekhawatiran akan semakin parahnya krisis di negara yang telah didera utang besar dan perekonomian yang stagnan itu.

Baca juga,  Lebanon Kembali Pulangkan Pengungsi Suriah.

Pekan ini setelah pertemuan dengan para politikus senior berpengaruh, Perdana Menteri Saad al Hariri mengatakan, masalah ini secara positif sudah mengerucut. Dia berharap bisa menyelesaikannya pekan depan.

Organisasi politik bersenjata Hizbullah adalah kekuatan politik paling berpengaruh di Lebanon. Perpecahan terbaru dalam pembicaraan pembentukan pemerintah membuatnya sulit untuk menemukan posisi bagi enam anggota parlemen dari kalangan Sunni di kabinet yang Hizbullah dukung.

Hizbullah sebelumnya menjadi bagian dari pemerintahan Hariri. Kini, Hariri ditugaskan untuk membentuk koalisi pemerintah baru dengan kabinet yang ada guna melanjutkan tugas mereka sebagai pemerintah sementara.

Lembaga pemeringkat utang Moody's pekan ini menurunkan peringkat utang negara tersebut. Lebanon adalah salah satu negara dengan utang terbesar di dunia dan menteri keungan negara itu memperingatkan bahwa Lebanon sudah memasuki krisis ekonomi, yang sudah mulai berubah menjadi krisis keuangan. Menteri keuangan berharap krisis itu tidak berubah menjadi krisis moneter.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement