REPUBLIKA.CO.ID, NANTES -- Pemain FC Nantes memakai kostum khusus bertuliskan nama Sala di bagian pungungnya pada pertandingan pertama setelah Emiliano Sala dikabarkan hilang dalam kecelakaan pesawat, Senin (21/1) lalu. Seperti dikabarkan BBC, atmosfer sebelum pertandingan Nantes vs Saint-Etienne dipenuhi rasa haru dari puluhan ribu penonton yang hadir di Stade de la Beaujoire, Kamis (31/1) dini hari WIB.
Sejak pemanasan, para pemain Nantes mengenakan kaus bergambar wajah Sala. Setelah mencopot kaus putih tersebut, tampak nama di belakang jersey seluruh pemain Nantes bertuliskan Sala.
Sebelum pertandingan dimulai, seluruh pemain yang berada di lapangan berdiri melingkari foto Sala yang terbentang di tengah lapangan. Semua orang yang ada di lapangan pun melakukan aksi hening selama beberapa saat.
Selain kostum khusus dan foto bergambar Sala, para pendukung FC Nantes juga membawa bendera Argentina sebagai penghormatan atas negara asal penyerang berusia 28 tahun itu.
Bahkan, pendukung Cardiff City--klub baru Sala, sengaja datang untuk membentangkan spanduk besar bertuliskan "Emiliano Sala, kami tidak pernah menyaksikanmu bertanding, kami tidak pernah menyaksikanmu mencetak gol, tapi kami mencintaimu selamanya".
Pertandingan kembali dihentikan pada menit ke-9 sebagai simbol nomor punggung Sala sewaktu bermain untuk FC Nantes. Sang pelatih Vahid Halilhodzic pun menangis dalam pertandingan itu.
Di sisi lain, tim pencari tetap berusaha mengumpulkan berbagai fakta di lapangan. Yang terbaru seperti diberitakan Reuters, beberapa bagian dari pesawat telah ditemukan hanyut di sebuah pantai di Prancis.
Badan Investigasi Kecelakaan Udara (AAIB) Inggris menyatakan, bagian yang diemukan tersebut merupakan bantal kursi dari pesawat yang ditumpangi Sala.