Kamis 07 Feb 2019 17:09 WIB

Rabu Hijrah, Gerakan Muslim Milenial Merawat Indonesia

Kegiatan itu untuk menangkal isu hoaks dan ujaran kebencian.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Karta Raharja Ucu
Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany.
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG SELATAN -- Sekitar 300 orang menghadiri acara Rabu Hijrah bertema 'Hijrah untuk Indonesia Maju' di The Radiant Center, Jalan H Abdul Gani, Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Rabu (6/2). Menurut penggagas Rabu Hijrah, Arief Rosyid, kegiatan itu merupakan gerakan berkumpulnya kaum muslim milenial dalam merawat Indonesia.

"Kolaborasi menjadi dasar lahirnya gerakan ini sebagai jawaban atas fenomena sosial dan keagamaan yang sedang menjadi topik di kalangan anak muda," kata dia dalam sambutannya.

Baca Juga

Acara Rabu Hijrah juga dihadiri sejumlah tokoh, seperti mantan gubernur NTB, Tuan Guru Bajang (TGB) M. Zainul Majdi, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rahmi Diany, dan Menteri Perdagangan periode 2009-2014 M. Lutfi.

Airin mengapresiasi kegiatan Rabu hijrah. Menurutnya, kegiatan ini sangat positif di tengah maraknya isu hoaks dan ujaran kebencian.

"Jangan berhenti di Tangsel kegiatannya. Bila perlu seluruh daerah merasakan semangat persatuan yang sama seperti yang sedang kami rasakan," tuturnya.

Sementara TGB mengajak para peserta untuk bersyukur. Sebab, bersyukur adalah yang diajarkan Rasulullah shalallahu alaihi wassalam. TGB juga mengingatkan karakteristik politik di Indonesia adalah menjaga kesatuan meski berbeda pilihan.

“Persaudaran adalah kunci utama kemajuan sebuah bangsa. Di dalamnya ada peran anak muda yang sangat sentral. Hanya saja, untuk memajukan bangsa Indonesia kaum muda tidak cukup hanya memiliki ilmu pengetahuan saja. Namun, harus diimbangi dengan akhlak yang baik," ucapnya. Haura Hafizhah

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement