REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu menyarankan kepada La Liga untuk menggelar tiga pertandingan per musim di luar negeri. Ini demi lebih mempopulerkan La Liga di dunia.
Prospek mementaskan laga di luar negeri telah menjadi perdebatan di Spanyol sejak La Liga menandatangani perjanjian 15 tahun dengan perusahaan hiburan Relevent Sports yang dirancang untuk mempromosikan olahraga dan La Liga di Amerika Utara pada Agustus, tahun lalu. Kesepakatan itu termasuk menjadi tuan rumah satu pertandingan liga Spanyol musim reguler di tanah Amerika per musim - dengan pertandingan kandang Girona melawan Barca akan dimainkan pada 26 Januari di kandang klub NFL Miami Dolphins.
Namun, rencana itu ditentang Federasi Sepak Bola Spanyol, selain UEFA dan FIFA, dengan Barcelona akhirnya menarik diri dari komitmen pada Desember karena "kurangnya konsensus seputar proposal."
Bartomeu percaya La Liga harus berusaha untuk menghidupkan kembali proposal musim depan berusaha lebih jauh juga.
"Jika kami ingin La Liga menjadi kuat, kami harus memainkan pertandingan-pertandingan ini," kata Bartomeu dalam sebuah wawancara dengan BBC.
"Di Barca, kami terkadang berbicara dengan La Liga dan mengatakan kepada mereka bahwa jika Anda ingin mempromosikan La Liga semakin banyak, maka kami harus memiliki tiga pertandingan terbaik tahun ini di luar (Spanyol): satu di Amerika, satu di Tengah Timur dan satu di Asia.
Ia mengatakan, La Liga harus pergi ke luar dan lebih dekat dengan para penggemar. Ia mencontohkan Barcelona menjalani tur musim panas pada Juli dan Agustus untuk lebih dekat dengan para penggemar. "Jika kami menunjukkan rasa hormat kepada mereka, pergi ke Miami akan menghormati para penggemar kami di AS," kata dia.
Seorang juru bicara La Liga mengatakan kepada Reuters: "Kami sangat mendukung ambisi internasional klub mana pun karena kami sama-sama memiliki visi untuk membawa aksi La Liga lebih dekat kepada para penggemar di mana pun dan menjadikan La Liga sebagai merek internasional yang lebih kuat."