REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Pelatih Real Madrid Santiago Solari antusias menatap leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Timnya bertandang ke Amsterdam Arena, markas Ajax Amsterdam, Kamis (14/2) dini hari WIB.
Solari meminta anak asuhnya mengulang performa di derbi ibu kota Spanyol beberapa hari lalu. Kala itu, El Real menumbangkan Atletico Madrid 3-1 di kandang lawan.
"Saya berharap tim bermain dengan intensitas keseriusan seperti tiga hari lalu," kata juru taktik berkebangsaan Argentina, dikutip dari Marca, Rabu (13/2).
Solari menegaskan, tim lawan dalam kondisi baik. Ajax. menurutnya, memiliki amunisi ampuh.
Belum lagi dukungan penggemar. Madrid bakal menghadapi tantangan sulit di Belanda.
Sergio Ramos
Pada kesemapatan serupa, Solari diminta mengomentari rekor Sergio Ramos. Jika diturunkan nanti, Ramos akan membuat 600 penampilan bersama Madrid.
Solari memuji pengaruh sang bek di kamar ganti Madrid. Apalagi pesepak bola 32 tahun itu berstatus kapten Los Blancos. "Dia memiliki karakter luar biasa. Dia sangat kompetitif. Itu sebabnya dia memainkan begitu banyak pertandingan," jelasnya.