Sabtu 16 Feb 2019 11:11 WIB

Persib Latihan Taktik di Lapangan Umum

Persib juga akan kembali melakukan rotasi karena beberapa pemainnya absen.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Tim Persib Bandung sesi latihan dipimpin asisten pelatih Dejan Miljanic di Stadion Arcamanik, Bandung, Senin (21/1).
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Tim Persib Bandung sesi latihan dipimpin asisten pelatih Dejan Miljanic di Stadion Arcamanik, Bandung, Senin (21/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung mematangkan taktik dalam menghadapi Arema FC. Kedua tim akan bertemu dalam laga 16 besar Piala Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (18/2).

Namun Persib masih melakukan latihan rutin di Lapangan Sabuga, Kota Bandung, yang juga digunakan masyarakat umum untuk berolahraga. Pelatih Persib Miljan Radovic mengakui tidak mempermasalahkan hal itu.

"Sekarang kami latihan taktik, saya pikir kami akan siap untuk pertandingan ke depan," kata Radovic, Jumat (15/2).

Persib juga akan kembali melakukan rotasi karena beberapa pemainnya absen. Pemain asal Chad, Ezechiel N;Duoassel dan kiper Made Wirawan sudah dipastikan tidak akan bergabung bersama tim.

"Made dan Ezechiel belum bisa main, tapi semua bisa main, semua siap, atmosfer bagus. Kami punya percaya diri semua oke untuk pertandingan ke depan," jelas pelatih asal Montenegro.

Namun kekurangan tidak hanya dialami oleh Persib semata. Beberapa pemain Arema pun dipastikan absen karena cedera. Radovic mengaku tidak merasa diuntungkan dengan hilangnya pemain Arema. "Kemarin saya bicara, saya lihat 80 persen lihat bagaimana kami main. Nanti kami akan lihat Arema," katanya.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement