Senin 18 Feb 2019 17:17 WIB

James Bond 25 Rilis 8 April 2020

Daniel Craig akan tetap berperan sebagai James Bond.

Enam sosok James Bond untuk pertama kalinya dipamerkan di Madame Tussauds London (16/10).
Foto: EPA
Enam sosok James Bond untuk pertama kalinya dipamerkan di Madame Tussauds London (16/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film James Bond 25 dijadwalkan rilis pada 8 April 2020. Ini berarti mundur dua bulan dari tanggal awal. Jadwal ini diumumkan langsung oleh Twitter resmi James Bond.

"Tanggal rilis untuk Bond 25 telah berubah. Kami benar-benar senang merilis Bond 25 pada 8 April 2020," tulis akun James Bond, dilansir di NME, Senin (18/2).

Ini adalah awal yang sulit bagi James Bond 25, tapi ini juga bukan pertama kalinya jadwal rilis terpaksa mundur. Sang sutradara, Danny Boyle, meninggalkan film tersebut lantaran perbedaan kreativitas tahun lalu yang berarti rilis November 2019 mengalami penundaan.

Saat Cary Joji Fukunaga mengambil alih kursi sutradara, dia mengumumkan film Bond akan mulai syuting di studio Pinewood Maret ini dan merilisnya pada 14 Februari 2020. Namun, tanggal tersebut kini mundur dua bulan.

Sementara itu, Daniel Craig yang telah membintangi empat film James Bond akan kembali dengan peran yang sama. Tapi, belum diketahui apakah dia akan melanjutkan sebagai agen 007 setelah James Bond 25.

Spekulasi mengenai siapa yang akan mengambil alih peran tersebut setelah Craig keluar memunculkan sejumlah nama, seperti Idris Elba, Tom Hiddleston, Richard Madden, dan Tom Hardy. Bulan lalu, Idris Elba menggoda penggemar dengan rumor dia bisa mengambil peran Bond dengan swafoto bersama Daniel Craig di Golden Globes. Bintang Bohemian Rhapsody, Rami Malek, mengatakan, dia bisa menjadi penjahat dalam film James Bond selanjutnya.

sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement