Selasa 19 Feb 2019 23:08 WIB

Pendampingan Rumah Zakat Hadirkan Senyum untuk Lansia

Para lansia harus menjaga pola makan.

Rumah Zakat Kembali mengadakan pendampingan kegiatan  Ramah Lansia di desa berdaya Sukosari, tepatnya di Dusun Bakdalem, Senin (18/2).
Foto: rumah zakat
Rumah Zakat Kembali mengadakan pendampingan kegiatan Ramah Lansia di desa berdaya Sukosari, tepatnya di Dusun Bakdalem, Senin (18/2).

REPUBLIKA.CO.ID, KARANGANYAR -- Rumah Zakat Kembali mengadakan pendampingan kegiatan  Ramah Lansia di desa berdaya Sukosari, tepatnya di Dusun Bakdalem, Senin (18/2).

Kelompok kegiatan yang didampingi yaitu Bina Keluarga Lansia 'Teratai', kelompok bina keluarga lansia ini merupakan satu satunya kelompok ramah lansia yang ada di Desa Berdaya Sukosari yang beranggotakan 55 lansia dengan petugas sebanyak 4 orang kader posyandu.

Baca Juga

Kegiatan diawali dengan registrasi peserta, kemudian dilanjutkan sambutan Bidan Desa dan perwakilan dari Puskesmas kecamatan Jumantono Hari Purwanto dan Asih. Satu persatu lansia di cek tekanan darahnya, pengukuran tinggi badan lingkar perut serta pengecekan lemak tubuh.

Bidan Desa Tintin menyampaikan agar para lansia harus menjaga pola makan, selalu ceria dan bahagia, serta tidak lupa selalu mengikuti posbindu agar dapat terkontrol kesehatannya.

Pada kegiatan kali ini ditambah pengecekan gula darah, asam urat dan kolesterol. Program ini sangat diminati oleh para lansia. Tercatat ada 23 lansia yang telah mengikuti pengecekan tersebut.

"Terimakasih atas semua bantuan yang diberikan Rumah Zakat kepada Bina Keluarga Lansia Teratai ini. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk kami, karena keterbatasan dana dan tenaga yang ada di kelompok kami, semoga kedepannya dapat senantiasa bersinergi," kata Tintin.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement