REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Penyerang Inter Milan Lautaro Martinez menyatakan, seluruh rekan setimnya terus mendukung Mauro Icardi untuk bersama dengan pemain lain di atas lapangan. Ia pun mengaku sangat merindukan rekan senegaranya itu merumput kembali.
"Kemarin adalah hari ulang tahunnya, kami mengucapkannya. Dia senang bersama kami dan kami akan terus mendukungnya, sehingga ia bisa kembali bermain bersama kami," kata Martinez dikutip Football Italia, Rabu (20/2).
Pekan lalu secara mengejutkan Inter mencopot ban kapten yang disematkan kepada Icardi. Pihak i Nerazzurri lantas memberikan ban kapten tersebut kepada kiper Samir Handanovic.
Keputusan itu langsung membuat Icardi dan juga agen sekaligus istrinya Wanda Nara merasa kecewa. Alhasil, Icardi seakaan tidak ingin tampil bersama il Biscone.
Meski begitu, Martinez tetap percaya bahwa semua keputusan berada di pihak yang mengelolanya dan ia hanya bisa berharap masalah itu dapat segera terselesaikan.
Di sisi lain Martinez sukses menggantikan peran Icardi. Dirinya telah memimpin lini depan La Beneamata dalam dua pertandingan terakhir. Bahkan, Martinez mampu mencetak gol saat melawan Rapid Vienna di Liga Europa. "Saya sangat senang dengan apa yang saya alami. Saya ingin terus seperti ini," sambung pesepak bola 21 tahun.
Lebih lanjut, mantan penyerang Racing Club itu merasa senang berada di klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza. Ia merasa memiliki hubungan baik dengan pelatih Inter Luciano Spalletti. "Saya suka bagaimana dia mendukung saya. Dia adalah pelatih yang berbicara dan membantu Anda. Saya sangat senang dengannya."