REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Partai ulangan Djarum Superliga Badminton 2017 kembali terjadi pada tahun ini. Di mana tim putra PB Djarum Kudus kembali menantang klub bertabur bintang, Musica Trinity.
Dalam babak semifinal pada Jumat (22/2), Musica tak mengalami kesulitan dalam melawan PB Jaya Raya Jakarta. Tunggal pertama Musica, Anthony Sinisuka Ginting menang mudah melawan seniornya, Tommy Sugiarto dengan 21-14 dan 21-16.
Partai kedua yang mempertemukan ganda pertama Musica, Vladimir Ivanov/Fajar Alfian dan Marcus Fernaldi Gideon/Hendra Setiawan berlangsung ketat. Marcus/Hendra sempat mencapai game point lebih dulu di gim pertama dengan 20-17. Namun Ivanov/Fajar mampu mencuri lima angka beruntun dan merebut gim pertama dengan 20-22.
Di gim kedua, pertandingan kembali berlangsung ketat dengan saling mengejar. Ivanov/Fajar mencapai match poin dengan 19-20. Marcus/Hendra tak menyerah dan memaksakan deuce 20-20. Ivanov/Fajar mampu memenangkan pertandingan dengan 20-22. Musica unggul 2-0.
Di partai ketiga, Jonatan Christie tak menemui kesulitan untuk menghadapi pemain asal Vietnam, Nguyen Tien Minh. Jonatan menang dengan 21-10 dan 21-11. Musica pun menembus final dengan kemenangan 3-0.
Pertandingan semifinal lainnya mempertemukan PB Djarum Kudus melawan Berkat Abadi. Djarum unggul lebih dulu melalui Ihsan Maulana Mustofa yang mengalahkan Panji Ahmad Maulana dengan 21-19 dan 21-15.
Ganda kedua PB Djarum, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga mampu mengalahkan Ricky Karanda Suwardi/Agripinna Prima Rahmanto Putra dengan 21-19 dan 21-11.
Partai ketiga yang mempertemukan Shesar Hiren Rustavito dan Wisnu Yuli Prasetyo tidak dapat menyelesaikan pertandingan. Saat kedudukan 21-9 dan 15-16, Wisnu terjatuh dan cedera sehingga pertandingan tidak dapat dilanjutkan. PB Djarum pun menang dengan 3-0.