Sabtu 23 Feb 2019 00:19 WIB

Jajang Mulyana Sudah Keluar dari RS

Jajang terkapar akibat berbenturan dengan pemain PSIS Semarang.

Bek Bhayangkara FC Jajang Mulyana (kiri) mencoba menghentikan laju pemain PSIS Semarang Hari Nur Yulianto.
Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Bek Bhayangkara FC Jajang Mulyana (kiri) mencoba menghentikan laju pemain PSIS Semarang Hari Nur Yulianto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bek Bhayangkara FC Jajang Mulyana sudah keluar dari rumah sakit setelah menjalani perawatan cedera. Jajang terkapar akibat berbenturan dengan pemain PSIS Semarang pada leg perdana babak 16 besar Piala Indonesia 2018-2019 di Jakarta, Selasa (19/2).

Dikutip dari laman resmi Liga 1 Indonesia di Jakarta, Jumat (22/2), Jajang sudah berada di mes pemain Bhayangkara. Namun, pemain yang sebelumnya berposisi sebagai penyerang ini masih harus memakai penyangga leher untuk membantu pemulihan.

Baca Juga

Jajang Mulyana disebut sudah bisa beraktivitas seperti biasa dan bisa berlatih dalam waktu dekat. Jajang cedera usai berbenturan dengan pemain PSIS pada menit ke-65 laga leg pertama Piala Indonesia 2018-2019 yang berlangsung di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta, Selasa (19/2).

Pemain berusia 30 tahun itu sempat mendapatkan perawatan beberapa menit di lapangan sebelum dibawa ke rumah sakit dengan menggunakan ambulans.

Bhayangkara saat ini bersiap menuju laga leg kedua Piala Indonesia 2018-2019 kontra PSIS Semarang pada Ahad (24/2), di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah.

Hasil 1-1 di kandang Bhayangkara FC, Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian membuat langkah Bhayangkara untuk lolos ke perempat final Piala Indonesia 2018-2019 cukup berat.  Mereka harus menang atau seri minimal dengan skor 2-2 pada leg kedua, jika ingin melaju ke delapan besar. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement