REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Bupati Bogor Ade Yasin memberi sambutan dalam Konvensi Rakyat di Sentul International Convention Center (SICC) di Bogor pada Ahad, (24/2). Ia berkomitmen penuh mendukung Jokowi dalam Pilpres 2019.
Ade mengimbau relawan makin gencar mengkampanyekan Jokowi-Ma'ruf. Khususnya ibu-ibu yang bisa menarget sesama kelompok ibu-ibu.
"Beri kesempatan ke Jokowi, ketuk pintu tetangga untuk ajak Jokowi sekali lagi. Terutama ibu-ibu harus terus bekerja menangkan Jokowi. Jokowi sakali deui (sekali lagi)," katanya yang disambut teriakan 'Amin' dari ribuan relawan yang hadir.
Perempuan yang juga Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jawa Barat itu optimistis Jokowi dapat kembali meraih kemenangan. Syaratnya, seluruh organisasi dan komunitas relawan bekerja maksimal.
"Ketika kita semua gerak, maka kita akan peroleh kemenangan. Jangan pernah diam, harus gerak, berpacu waktu. Tinggal sedikit lagi," ujarnya.
Ia menilai pendekatan yang perlu diutamakan ialah pada keluarga dan kawan dekat. Kedua kelompok ini, kata dia perlu diberi pemahaman soal kinerja Jokowi secara kontinu.
"Sapa dan ajak saudara kita. Beri pemahaman. Ketika pilih pemimpin yang manfaatnya dirasakan oleh anak dan cucu," ungkapnya.