Kamis 28 Feb 2019 21:05 WIB

Teco Optimistis Hadapi Piala Presiden 2019

Bali United membawa 24 pemain pada laga perdana kontra Mitra Kukar.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Stefano Cugurra Teco
Foto: Media Persija
Stefano Cugurra Teco

REPUBLIKA.CO.ID, REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Kepala Bali United, Stefano Cugurra Teco mengatakan, anak asuhnya telah berlatih cukup keras untuk menyambut laga perdana Piala Presiden 2019 melawan Mitra Kukar. Laga ini digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Ahad (3/3).

Bali United tergabung dalam Grup B bersama Bhayangkara FC sebagai tuan rumah, kemudian Semen Padang, dan Mitra Kukar. Pada ajang pra-musim Piala Presiden 2018, Serdadu Tridatu, julukan bagi Bali United, keluar sebagai runner-up. Teco yang telah berhasil membawa Persija Jakarta menjadi juara Liga 1 2018 itu optimistis menghadapi Piala Presiden 2019.

"Hari ini kami fokus pada latihan teknik untuk crossing, finishing, dan bertahan. Latihan ini agar pemain mengetahui kapan waktu yang tepat untuk menyerang dan kapan waktunya untuk bertahan," kata Teco seperti dikutip dari laman resmi klub, Kamis (28/2).

Mantan pelatih Persija ini mengaku telah mempersiapkan semuanya dengan matang, termasuk jumlah pemain yang akan dibawanya bertolak ke Bekasi. Ia mengatakan, akan membawa 24 pemain dan mengklaim seluruh pemain yang dibawa adalah yang siap dari segi mental dan fisik.

"Pemain yang akan saya bawa ke Bekasi sebanyak 24 pemain. Mereka yang saya bawa adalah pemain yang memiliki fisik dan mental yang siap untuk bertanding," jelas Teco.

Pelatih asal Brasil itu mengataka,n tiga anak asuhnya, antara lain Ilija Spaso, Stefano Lilipaly, maupun Ricky Fajrin Saputra yang termasuk dari 24 pemain yang diboyong ke Bekasi untuk menghadapi laga perdana melawan Mitra Kukar, akan bergabung dengan timnas Indonesia setelah laga perdana tersebut.

Teco juga menyiapkan tiga pemain lain yang akan bergabung dengan tim di Bekasi setelah tiga pemain (Ricky, Spaso, Lilipaly) bergabung dengan timnas. "Mereka dipersiapkan setelah laga pertama melawan Mitra Kukar," jelas dia.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement