Jumat 01 Mar 2019 20:41 WIB

Bangkitkan Warga Palu, OJK dan JNE Gandeng Rumah Zakat

OJK dan JNE bersama Rumah Zakat memberi pelatihan edukasi kewirausahaan.

Pelatihan Edukasi Kewirausahaan. OJK dan JNE gandeng Rumah Zakat gelar pelatihan kepada warga terdampak gempa Palu.
Foto: Rumah Zakat
Pelatihan Edukasi Kewirausahaan. OJK dan JNE gandeng Rumah Zakat gelar pelatihan kepada warga terdampak gempa Palu.

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Rumah Zakat menggelar pelatihan edukasi kewirausahaan untuk ibu-ibu di Jalan bukit Jabal Rahmah, Talise, Palu. Pascagempa yang melanda Palu keadaan ekonomi warga terdampak memang perlu dibantu. Oleh karena itu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan JNE menggandeng Rumah Zakat menggelar kegiatan ini.

Tak hanya itu pelatihan juga merupakan salah satu bagian dari program pemberdayaan berkepanjangan di Palu pascabencana yang digalakan oleh Rumah Zakat. "Lima bulan pascagempa di Palu, banyak pegiat usaha kecil terhenti kegiatannya karena beberapa sebab, di antaranya tempat usahanya yang rusak atau kehilangan keluarga," ujar Fasilitator Rumah zakat, Iqbal Podungge, seperti dalam siaran persnya.

Baca Juga

Peserta yang hadir dalam pelatihan tersebut dilatih bagaimana bisa menjadi pegiat usaha yang meskipun dengan modal yang kecil. Fatnur Abdullah, yang menjadi pemateri tunggal pada pelatihan ini memaparkan tentang bagaimana mengembangkan wirausaha, manajemen pemasaran baik langsung maupun online, dan juga memberikan materi bagaimana mengelola omzet dan laba hasil penjualan.

Pada kesempatan ini juga peserta dilatih atau praktek langsung untuk membuat nuget tahu. Fatnur yang juga sebagai pengusaha Owner Fatimah Bakery ini mengajak ibu-ibu peserta agar nantinya bisa melakukan usaha kecil dengan semangat meskipun peralatan yang seadanya.

"Bu semoga natinya ibu-ibu bisa membuka usaha kecil-kecilan meskipun dengan perlatan seadanya," ujar Ibu Fatnur.

Para peserta sangat antusias, dan mereka berharap Rumah Zakat bisa memfasilitasi kembali kegiatan ini. Semua dilakukan agar mereka bisa menjadi wirausaha yang sukses.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement