Senin 04 Mar 2019 09:59 WIB

Enam Fakta Menarik Usai Laga Imbang Liverpool Vs Everton

Merseyside derby edisi ke 200 berakhir dengan skor 0-0.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Bayu Hermawan
Penyerang Liverpool Mohamed Salah (kanan) beraksi saat melawan Everton.
Foto: AP Photo/Rui Vieira
Penyerang Liverpool Mohamed Salah (kanan) beraksi saat melawan Everton.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool harus puas berbagi angka dengan lawannya Everton pada lanjutan Liga Primer Inggris pekan ke-29 yang berlangsung di Stadion Goodison Park, Ahad (3/3) malam WIB. Merseyside derby edisi ke 200 berakhir dengan skor 0-0.

Hasil ini membuat the Reds gagal mempertahankan posisi puncak klasemen Liga Inggris. Pasukan Juergen Klopp kini menghuni posisi dua klasemen dengan perolehan nilai 70, terpaut satu angka dari Manchester City di posisi pertama.

Berikut 6 fakta menarik usai laga Liverpool Vs Everton dilansir Opta, Senin (4/3) :

2 -- Liverpool gagal mencetak gol dalam dua dari tiga laga terakhir mereka di Liga Primer Inggris

3 -- Tiga dari dua laga antara Liverpool versus Everton di Stadion Goodison Park berakhir imbang tanpa gol

3 -- Striker Liverpool Mohammed Salah gagal mencetak gol dalam tiga laga beruntun di ajang Liga Primer Inggris. Adapun, ini merupakan kali pertama bagi Salah gagal mencetak gol

17 -- Alisson telah menjaga 17 clean sheet di Liga Premier musim ini, paling banyak oleh kiper di musim debut mereka di kompetisi sejak Jose Reina pada 2005-06 (20)

34 -- Ini adalah hasil imbang tanpa gol ke-34 antara Everton dan Liverpool dalam sepak bola liga Inggris

200 -- Ini akan menjadi pertemuan ke-200 antara Everton dan Liverpool, menjadi pertandingan kedua yang dimainkan sebanyak itu di divisi utama Inggris setelah Aston Villa vs Everton (202)

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement