Jumat 08 Mar 2019 22:20 WIB

Sejarah Keturunan Hadhrami, dari Yaman hingga Indonesia (5)

Sejarah keturunan Hadhrami tak lepas dari proses Islamisasi di Nusantara.

Red: Hasanul Rizqa
Peta rute perdagangan maritim di Samudra Hindia
Foto: tangkapan layar wikipedia
Peta rute perdagangan maritim di Samudra Hindia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jamaluddin al-Hussein lahir pada 1310 di pesisir barat India (Malabar) yang kala itu sedang dikuasai Kesultanan Delhi. Sosok tersebut kemudian berkelana dari Gujarat ke Campa (Indocina sekarang). Di antara anak-anaknya adalah Zainal Alam Barakat dan Nurul Alam.

Baca juga: Sejarah Keturunan Hadhrami, dari Yaman hingga Indonesia (4)

Baca Juga

Zainal Alam Barakat menurunkan Maulana Malik Ibrahim, yang ketika dewasa hijrah ke Gresik, Jawa Timur, sehingga lebih dikenal sebagai Sunan Gresik. Dialah yang secara luas diakui selaku Wali Songo pertama.

Sementara itu, Nurul Alam hijrah ke Mesir dan memeroleh seorang putra bernama Syarif Abdullah Umdatuddin. Anak Syarif Abdullah adalah Syarif Hidayatullah, yang saat dewasa bermigrasi ke Nusantara.