REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor Aliando Syarief terpilih sebagai pemeran karakter Dono dalam film Warkop DKI Reborn Ketiga dan Keempat. Meski tampak berlawanan dengan citranya, Aliando mengaku mempunyai beberapa kemiripan dengan Dono.
"Perut sama, atas langsing, bawah mancung," canda Aliando saat ditemui usai perkenalan resmi aktor-aktor Warkop DKI Reborn Ketiga dan Keempat bersama Falcon Pictures, di Jakarta.
Untuk mengurangi perutnya yang sedikit besar, Aliando mengaku sempat melakukan diet. Aliando mengatakan diet yang ia jalani sejauh ini memberikan hasil yang belum sesuai dengan ekspektasi. Meski begitu, Aliando tetap melanjutkan diet hingga saat ini.
Dari segi sifat, Aliando mengatakan ia cukup berbeda dengan karakter Dono dalam film-film Warkop DKI. Meski begitu, Aliando mengaku memiliki beberapa kesamaan sifat dengan sosok almarhum Wahyu Sardono alias Dono di kehidupan nyata. Misalnya sifat almarhum Dono yang ternyata cukup serius dalam kesehariannya.
"Aslinya Mas Dono nggak seperti yang di film, begitu juga Mas Kasino, Mas Indro," terang Aliando.
Senada dengan Aliando, aktor Adipati Dolken yang memerankan Kasino dalam film Warkop DKI Reborn Ketiga dan Keempat juga mengaku memiliki sedikit kemiripan dengan sosok asli almarhum Kasino Hadiwibowo alias Kasino di kehidupan nyata.
Adipati mengaku dia dan almarhum Kasino sama-sama memiliki sifat yang strategis dan penuh perhitungan sebelum melakukan sesuatu. Adipati mengatakan sifat seperti ini dibutuhkan karena dia tinggal seorang diri.
"Jadinya memang gue butuh itu buat hidup gue," terang Adipati.
Aktor Randy Danistha yang memerankan karakter Indro juga mengaku memiliki persamaan dengan sosok Indrodjojo Kusumonegoro alias Indro di kehidupan nyata. Persamaan yang dimiliki Randy dan Indro ini terkait preferensi makan.
"Pokoknya kita berdua kalau mau makan ayam maunya (potongan) paha, nggak bisa kena (potongan) dada," terang Randy.