REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Striker terbaik Prancis Antoine Griezmann disebut media Eropa mulai galau untuk melanjutkan kariernya di Atletico Madrid. Penyebabnya tidak lain karena klub yang ia bela sejak 2014 itu tak kunjung berhasil menjadi juara La Liga Spanyol.
Atletico terakhir kali menjuarai La Liga di musim 2013/2014 lalu, atau semusim sebelum Griezman datang ke Atletico dari Real Sociedad.
Sekarang Griezmann sudah memasuki musim keenam bersama pasukan Diego Simeone. Griezmann baru merasakan gelar Liga Europa, Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol. Griezmann disebut ingin mendapatkan minimal sekali gelar kompetisi domestik.
Harian olahraga Prancis L’Equipe, Senin (18/3) melaporkan, Barcelona mencoba mengambil kesempatan dari rasa frustrasi Griezmann di Atletico. Barca melihat peluang bagus merekrut salah satu pahlawan Prancis di Piala Dunia 2018 itu.
Apalagi, usia Griezmann masih terbilang muda, yakni 27 tahun. Griezmann bisa jadi pengganti andai Luis Suarez hengkang atau menurun. “Barcelona terus mengintip peluang mendapatkan Griezmann,” tulis L’Equipe.
Harga Griezmann berkisar di angka 135 juta poundsterling. Sampai sekarang, ia masih terikat kontrak sampai Juni 2023 bersama Atletico.