REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Park Bo-Gum siap menyapa penggemarnya di Indonesia. Ia akan menggelar jumpa fans bertajuk "Park Bo Gum Asian Tour Good Day" yang digelar pada Sabtu, 23 Maret 2019 di Kota Kasablanka.
Sebelum Park Bo Gum bertemu dengan fans-nya, terlebih dahulu bintang drama Encouter itu menggelar konferensi pers pada Jumat, (22/3). Pria kelahiran 1993 tersebut membocorkan apa saja yang akan dilakukan saat jumpa fans besok.
"Fan Meeting kali ini ada penampilan spesial, saya akan konser di Good Day nanti," ujar Bo-Gum di Jakarta, (22/3).
Bo-Gum menjelaskan, ia sengaja memilih 'Good Day' sebagai tema dalam acara kali ini karena ingin semua fans merasakan pengalaman terbaik saat bertemu dirinya. Ini adalah kedua kalinya Bo-Gum ke Jakarta. Sebelumnya pada 2017, aktor 25 tahun itu juga pernah menyapa para penggemarnya.
Bo-Gum mengaku masih mengingat antusiame fans terhadap dirinya kala itu. "Banyak hal yang berkesan, apalagi saat menyanyikan lagu "Untukku" (Chrisye). Itu yang paling saya ingat. Saya merasa fans sangat hangat kepada saya," tuturnya.
Kehangatan para penggemar tersebut baginya tidak terlupakan. "Saya sangat senang bisa bertemu lagi karena saya sangat merindukan penggemar. Semoga kita bisa bersenang-senang besok," ujar Bo Gum.
Jakarta menjadi kota yang dikunjungi oleh Park Go-Bum dalam gelaran jumpa fans-nya di kawasan Asian setelah Hong Kong. Sebelumnya, ia lebih dulu menyapa penggemar di Korea, Jepang, Thailand, serta Singapura.