REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Direktur Olahraga Borussia Dortmund Michael Zorc mematahkan spekulasi yang mengaitkan Manchester United (MU) dengan kepindahan Jadon Sancho. Menurut dia, mengaitkan Sancho dengan United tidaklah relevan.
Beberapa media menyatakan pemain berusia 18 tahun itu menjadi target klub raksasa Liga Primer Inggris tersebut, dengan banderol 100 juta pound untuk musim panas tahun ini. ''Saya tidak mengetahuinya (soal transfer Sancho). Tapi itu jelas tidak relevan,'' ujar Zorc dikutip dari Sky Sports, Selasa (26/3).
Sancho bergabung dari Manchester City pada musim panas 2017. Ia menjadi pemain paling banyak memberikan assist di lima liga top Eropa. Reputasinya makin tinggi, usai bermain sangat baik dalam debutnya bersama tim nasional Inggris.
Atas performa gemilangnya bersama Dortmund, klub akhirnya memperpanjang kontrak Sancho hingga 2022. Sehingga, Zorc menegaskan, Sancho akan tetap bermain untuk Dortmund musim depan, meskipun dia bisa saja meninggalkan klub suatu hari nanti.
Selain MU, klub raksasa Prancis Paris Saint-Germain (PSG) juga dirumorkan tertarik untuk mendatangkan penyerang Inggris tersebut. PSG sedang berjaga jika saja perpanjangan kontrak Neymar tak menemui kata sepakat.