Ahad 31 Mar 2019 19:20 WIB

Zilingo Ikuti Pameran Tekstil Terbesar Asia Tenggara

Pameran tiga hari ini akan menghadirkan lebih dari 600 produsen terkemuka Indonesia

Platform daring untuk keperluan fesyen dan gaya hidup, Zilingo, berpartisipasi dalam 17th Indonesia International Apparel Fabrics, Nonwoven and Home Textile Exhibition (INATEX).
Foto: dokpri
Platform daring untuk keperluan fesyen dan gaya hidup, Zilingo, berpartisipasi dalam 17th Indonesia International Apparel Fabrics, Nonwoven and Home Textile Exhibition (INATEX).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Platform daring untuk keperluan fesyen dan gaya hidup, Zilingo, berpartisipasi dalam 17th Indonesia International Apparel Fabrics, Nonwoven and Home Textile Exhibition (INATEX), salah satu pameran terbesar di Asia Tenggara yang menampilkan berbagai macam produk dan aksesoris dari Industri Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) di Indonesia. 

Pameran tiga hari ini akan menghadirkan lebih dari 600 produsen terkemuka Indonesia untuk kain dan tekstil nonwoven rumahan. Mengusung tema "Investasi untuk Menyambut Indonesia 4.0", pameran ini berharap dapat mendorong persaingan di industri garmen dan tekstil.

Zilingo akan menghadirkan 20 pedagang terbaiknya di bidang kain, garmen, sepatu dan tas dengan harapan dapat mengatasi berbagai kesulitan yang dihadapi para pedagang Indonesia saat mencari produk dan bahan baku. 

Di Zilingo, para retailer dapat mencari produk dan bahan terbaik hingga 20 persen lebih murah dibandingkan penyedia atau produsen mereka saati ni. Selain harga yang kompetitif, pedagang dengan transaksi minimum 100 juta rupiah berhak mendapatkan cashback sebesar 1 persen (hingga maksimum 50 juta rupiah).

“Sebagai perusahaan yang menempatkan pedagang di pusat bisnis kami, kami memahami bahwa kualitas, kepercayaan, harga, dan isu operasional menjadi pertimbangan utama pelanggan kami saat mencari kebutuhan mereka, khususnya dari merek lokal. Kami berharap dapat mengatasi masalah ini dengan menyatukan para produsen dan pemasok top Indonesia di INATEX dan kami berharap dapat mendorong nilai bisnis milik usaha fesyen lokal,” kata  VP dan Country Head, Zilingo, Ade Yuanda Saragih, Ahad (31/3).

Zilingo akan berbicara di salah satu sesi seminar untuk membahas potensi industri fesyen di pasar B2B online. Selain pameran dan seminar, Zilingo juga berpartisipasi sebagai salah satu pendukung utama Indo Project Runway yang kedua, lomba perancang mode yang merayakan kreativitas perancang busana muda Indonesia. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement