Selasa 09 Apr 2019 20:21 WIB

Persebaya Mungkin Rotasi Kiper saat Bertandang ke Malang

Kiper Persebaya Miswar Saputra sempat melakukan blunder saat melawan Arema FC.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Bayu Hermawan
Tim pesepak bola Persebaya Surabaya saat laga final leg 1 Piala Presiden 2019 melawan Arema FC di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4/2019).
Foto: Antara/Zabur Karuru
Tim pesepak bola Persebaya Surabaya saat laga final leg 1 Piala Presiden 2019 melawan Arema FC di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Kiper Persebaya Surabaya, Miswar Saputra sempat melakukan blunder pada pertandingan melawan Arema FC di leg 1 final Piala Presiden, yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (9/4). Pada pertandingan tersebut, pendukung Persebaya Surabaya, Bonek Mania sempat meneriaki Miswar karena blunder yang dilakukannya.

Terkait kesalahan yang dilakukan Miswar, Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman menyatakan tidak menutup kemungkinan akan merotasi kiper pada pertandingan leg 2 final Piala Presiden 2019, di Malang. Terlebih menurutnya, Persebaya Surabaya memiliki tiga kiper yang kualitasnya tidak jauh berbeda.

"Kita memiliki tiga kiper yang kualitasnya tidak jauh berbeda. Sehingga mungkin saja kita melakukan pergantian kiper," kata Djanur.

Djanur pun mengingatkan Bonek Mania untuk selalu mendukung seluruh pemain Persebaya, tidak terkecuali saat permainan mereka di luar performa. Djanur mengingatkan, penampilan pemain memang kadang bagus kadang jelek. Namun demikian, menurutnya setiap pemain harus tetap didukung.

"Mungkin bonek kecewa dengan apa yang terjadi di lapangan, mungkin dianggap Miswar melakukan kesalahan. Tapi pemain kadang-kadang bagus, kadang-kadang ada kekurangan. Saya imbau Bonek tetap beri dukungan. Kalau memang kecewa, kita juga kecewa," kata Djanur.

Persebaya Surabaya hanya mampu bermain imbang dengan skor 2-2 ketika menjamu Arema FC pada leg 1 final Piala Presiden di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (9/4). Gol persebaya dicetak oleh Irfan Jaya, dan Damian Emanuel Lizio. Sementara gol balasan dari tim tamu diceploskan Hendro Siswanto dan Konate Makan.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement