REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Champions antara Ajax Amsterdam melawan Juventus di Stadion Johan Cruyff Arena berakhir imbang 1-1. Ajax yang tertinggal dibabak pertama berhasil mencetak gol penyimbang.
Ajax mencetak gol penyeimbang pada menit ke-46. Pemain sayap Ajax David Neres berhasil lolos dari penjagaan pemain belakang Juventus, dan melepaskan tendangan kaki kanan, bola meluncur masuk ke dalam gawang tanpa bisa dicegah oleh kiper Juventus Szczesny.
Neres hampir membuat pendukung Juventus bersedih setelah kembali menyarangkan bola ke gawang Juventus, setelah memanfaatkan umpan Dusan Tadic pada menit ke-51. Namun sayang, wasit menilai pemain itu sudah terlebih dulu offside.
Di babak kedua, Ajax semakin gencar membombardir pertahanan Juventus. Namun tim asal Amsterdam itu belum bisa mencetak gol. Sebaliknya Juventus lebih mengandalkan serangan balik untuk membongkar pertahanan Ajax.
Pada menit ke-60, pelatih Juventus Massimiliano Allegri menarik Mario Mandzukic dan memasukan Douglas Costa untuk menambah daya gedor. Tetapi pasukan Erick Ten Hag menunjukan semangat juang yang tinggi dan terus mengempur pertahanan Juventus.
Allegri kemudian menarik Blaise Matuidi yang mengalami cedera pada menit ke-75 dan memasukan Paulo Dybala. Sementara Ajax menarik Lasse Schone dan memasukan Jurgen Ekkelenkamp. Ajax mempunyai peluang pada menit ke-83 melalui Ekkelenkamp, sementara Juventus juga memiliki peluang pada menit ke-85, namun belum ada gol tambahan hingga menjelang pertandingan berakhir.
Hingga waktu tambahan sebanyak tiga menit selesai, kedua tim sama-sama tidak bisa menambah pundi-pundi gol. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-1. Berikutnya Ajax akan bertandang ke markas Juventus, dalam leg kedua Liga Champions pada Rabu (17/4) dini hari WIB pekan depan.
Statistik di babak kedua pun hampir tidak ada perubahan. Ajax tetap menguasai pertandingan dengan total penguasaan bola sebesar 61 persen berbanding 39 persen. Ajax juga lebih banyak melakukan percobaan tendangan ke gawang sebanyak 19 berbanding 7.
Babak pertama
Juventus menurunkan megabintang mereka Cristiano Ronaldo sejak awal pertandingan. Namun, Ajax sebagai tuan rumah tidak gentar dan mampu meladeni permainan Juventus. Sejak awal laga, kedua tim langsung saling jual beli serangan. Pada menit ke-2, Federico Bernadeschi langsung mengancam gawang Ajax. Namun sayang tendangan dari luar kotak penalti melambung din atas tiang gawang. Ajax langsung membalas, pada menit ke-6, Hakim Ziyech mengancam gawang Juventus setelah menerima umpan matang dari Dusan Tadic. Sayang, sepakannya melenceng tipis dari tiang gawang.
Ajax terlihat benar-benar memanfaatkan atmosfer kandang untuk menekan Juventus. Beberapa kali serangan Ajax yang dibangun dari sisi kanan melalui Hakim Ziyech dan Dusan Tadic, mampu merepotkan barisan pertahanan Juventus.
Ajak punya peluang emas untuk mencetak gol melalui Donny van de Beek. Namun sayang tendangan dari dalam kotak penalti melenceng. Juventus juga punya peluang emas melalui Federico Bernadeschi pada menit ke-37, yang lolos setelah menerima umpan dari Ronaldo. Namun, pemain itu gagal memasukan bola.
Cristiano Ronaldo menjadi pembeda pada babak pertama, setelah mencetak gol pada menit ke-45. Berawal dari serangan balik, Joao Cancelo melepaskan umpan silang dari tengah lapangan. Umpan tersebut disambut oleh Ronaldo yang langsung menyundul bola ke pojok kanan gawang Onana. Juventus unggul 1-0 di babak pertama.
Berdasarkan stastistik, Ajax lebih mendominan menguasai bola dengan angka 61 persen berbanding 39 persen oleh Juventus. Kedua tim sama-sama melakukan enam percobaan namun hanya Juventus yang mampu mengkonversi menjadi gol.
Susunan pemain:
Ajax Amsterdam (4-2-3-1)
Andre Onana (GK), Daley Blind, Matthijs de Ligt, Nicolas Tagliafico, Joel Veltman, Donny van de Beek, Frenkie De Jong, Lasse Schone (Ekkelemkamp), Dusan Tadic, David Neres, Hakim Ziyech
Juventus (4-3-3)
Wojciech Szczesny (GK), Leonardo Bonucci, Daniele Rugani, Alex Sandro, João Cancelo Miralem Pjanic, Blaise Matuidi (Paulo Dybala), Rodrigo Bentancur, Mario Mandzukic (Douglas Costa), Cristiano Ronaldo, Federico Bernardeschi