Jumat 12 Apr 2019 08:31 WIB

Prabowo Menangis Saat Dinasihati UAS

Saat bertemu Prabowo, UAS memberikan hadiah tasbih kesayangannya dan parfum gaharu

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad (UAS). Dalam pertemuan tersebut,  UAS memberikan doa, nasihat dan hadiah berupa minyak wangi serta sebuah tasbih kesayangan UAS.
Foto: Dok. Tangkapan Layar/Istimewa
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad (UAS). Dalam pertemuan tersebut, UAS memberikan doa, nasihat dan hadiah berupa minyak wangi serta sebuah tasbih kesayangan UAS.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto mengusap air mata saat diberi nasihat Ustaz Abdul Somad (UAS). Dalam sebuah video ditayangkan di TV One, UAS juga mendeklarasikan mengapa ia mendukung Prabowo.

Kepada Prabowo, UAS mengaku menetapkan diri mendukung Prabowo setelah melewati perjalanan spiritual yang panjang. UAS bercerita ia harus pergi ke sejumlah ulama untuk mencari tahu, apakah pilihannya benar. Namun, sejumlah ulama yang ditemuinya selalu menyebut nama Prabowo di akhir pertemuannya.

Dalam pertemuan itu, Prabowo terlihat sesekali menyeka matanya yang terlihat berair. Mantan komandan jenderal Koppasus itu terlihat terharu dengan doa dan kata-kata UAS tentang makna keikhlasan dan kepemimpinan.

UAS juga meminta dua hal jika Prabowo menjadi presiden. "Kalau Bapak duduk jadi presiden, terkait saya pribadi, dua saja. Pertama, jangan Bapak undang saya ke istana. Biarkan saya berdakwah, masuk ke hutan, karena memang dari awal saya orang kampung, saya (sering) masuk ke hutan-hutan. Kedua, jangan Bapak beri saya jabatan, apa pun," kata UAS menegaskan.

photo
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad (UAS). Dalam pertemuan tersebut, UAS memberikan doa, nasihat dan hadiah berupa minyak wangi serta sebuah tasbih kesayangan UAS.

Sebelum pertemuan itu ditutup doa bersama, Ustaz Abdul Somad memberikan hadiah kepada Prabowo. Salah satunya berupa minyak wangi kayu gaharu. Itu menyimbolkannya, "Supaya Bapak (Prabowo) menebarkan keharuman di negeri ini (Indonesia)."

Hadiah kedua ialah tasbih. Dengan itu, UAS mengajak Prabowo agar gemar berzikir, terutama di kala sepi atau shalat malam. "Tidak bisa hati bapak kosong. Ini tasbih kesayangan saya. Saya beli di Madinah. Bapak cukup berzikir afdol zikir seafdal-afdalnya zikir. La Ilaha Ilaha...La Ilaha Ilaha..," kata UAS sembari meletakkan tangan kanannya di dada Prabowo.

UAS juga menyatakan pasrah setelah pertemuan yang belum dipastikan tempatnya. "Setelah ketemu ini, selesai. Kuserahkan semua kepada Allah SWT. Apa yang terjadi, semuanya kuserahkan kepada Engkau, ya Allah," kata alumnus Darul Hadis (Maroko) itu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement