Sabtu 13 Apr 2019 06:18 WIB

City Terancam Kembali tak Diperkuat Bernardo Silva

City kehilangan potensi di lapangan tengah saat melawan Crystal Palace.

Bernardo Fernandes da Silva Junior
Foto: EPA/SEBASTIAN WILLNOW
Bernardo Fernandes da Silva Junior

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHSETER -- Jangkar Manchester City Bernardo Silva harus menghadapi uji kebugaran sebelum lawatan ke Crystal Palace dalam laga Liga Primer Inggris Ahad (14/4) malam nanti. Pemain timnas Portugal itu menjadi salah satu penggawa paling penting City selama musim ini karena mengisi kekosongan lini tengah dan memperlebar jangkauan serang sehingga menguatkan ambisi the Citizens merengkuh empat gelar juara atau quadraple.

Silva absen pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions melawan Tottenham Hotspur, Rabu (10/4) dini hari WIB lalu karena cedera otot.

"Ia sudah membaik tetapi masih rentan untuk pertandingan Ahad malam nanti," kata pelatih City Pep Guardiola seperti dikutip Reuters, Sabtu (13/4) dini hari WIB.

Tanpa pemain pekerja keras berusia 24 tahun itu, City kehilangan potensi di lapangan tengah saat melawan Spurs sehingga menghadapi tugas yang sulit dalam mencapai semifinal Liga Champions karena City kalah 0-1 dari Spurs. "Bernardo Silva adalah pemain yang luar biasa hebat," kata Guardiola. "Bermain melebar, dia seorang petarunng. Dia cerdas sekali dan pintar dalam bertahan. Dia tahu kapan memotong bola di belakang dan dengan bola, dia bisa melakukan apa saja."

Di Liga Primer Inggris, City sudah mengumpulkan 80 poin atau dua poin di bawah pemuncak klasemen sementara, Liverpool. Namun, the Citizens menyimpan satu pertandingan lebih banyak.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement