REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Terungkapnya skandal penyanyi Jung Joon-young menggemparkan penikmat musik Korea Selatan (Korsel) tak bisa dipisahkan dari peran jurnalis bernama Kang Kyung-yoon. Perempuan ini adalah jurnalis pertama yang membongkar skandal seks selebritas Korsel tersebut.
Atas jasanya, Kyung-yoon yang bekerja untuk jaringan televisi Special Broadcasting Service (SBS) itu mendapatkan bonus dari perusahaan tempatnya bekerja. Akan tetapi bonus yang diterima bukannya ia simpan namun langsung didonasikan ke House of Sharing. House of Sharing adalah panti jompo untuk perempuan penghibur tentara Jepang pada era sebelum dan selama Perang Dunia Kedua.
Menurut Kyung-yoon, keputusan itu sudah sewajarnya dia lakukan. Kyung-yoon mengungkap kasus grup chat di mana Jung dan sejumlah selebritas K-pop pria lainnya melakukan perbincangan yang melecehkan perempuan. Salah satunya, menyebut mitra seksual dengan istilah comfort women.
Saat menjadi narasumber di sebuah acara berita televisi, Kyung-yoon mengaku terkejut dan tidak bisa tidur selama tiga hari setelah mengetahuinya. Dia sangat marah mendapati persepsi seksual serta pandangan yang tidak masuk akal tentang sudut pandang sejarah dari para pria itu.
"Jadi baru-baru ini ketika saya menerima hadiah uang istimewa dari perusahaan untuk meliput kisah-kisah eksklusif itu, saya menyumbangkannya ke organisasi House of Sharing," ujar Kang dikutip dari laman Straits Times.