REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tahun ini menjadi kali pertama pesepak bola bersaudara, Gian Zola Nasrullah dan Beckham Putra Nugraha mengikuti pemilu. Keduanya memberikan hak pilih di TPS 24, Cisaranten Kidul, Gedebage, Kota Bandung, Rabu (17/4).
Keduanya mengaku sudah yakin kepada siapa hak suaranya diberikan. Zola menyatakan, sudah lama ingin berpartisipasi pada pesta rakyat. "Ini pemilu pertama Zola, Alhamdulilah berjalan lancar dan tidak terlalu sulit juga," kata dia.
Menariknya, keduanya sempat kebingungan saat melipat kembali surat suara. Namun hal tersebut tidak menyurutkan semangatnya dalam memberikan suara. "Yah selain presiden, kami juga memilih calon legislatif, jadi semangat juga buat datang ke TPS ikut memilih," katanya.
Zola berharap banyak pada pemimpin yang akan terpilih nanti. "Saya berharap, pemimpin nanti bisa amanah dan bisa mensejahterahkan kehidupan rakyat," kata dia.
Serupa dengan Zola, Beckham mengakui tidak sabar menunggu hari pencoblosan. Dia sudah yakin dengan pilihannya sendiri. "Pengalaman pertama mencoblos, sudah punya pilihan sendiri, sudah tahu siapa yang harus dipilih. Paham sih cuma tidak begitu tahu nama-namanya, kalau presiden tahulah," kata dia.
Beckham berharap banyak pada pemimpin masa depan ini. Termasuk harapannya soal sepak bola nasional. "Semoga yang terpilih nanti bisa membawa sepak bola lebih baik ke depan," kata dia berharap.