REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Liverpool Juergen Klopp merendah menanggapi pujian jika timnya merupakan salah satu klub terbaik di dunia saat ini. Klopp juga tak mau terbuai dengan pujian jika Liverpool berpeluang besar memenangi trofi Liga Champions musim ini.
"Ada saat ketika itu terlihat sangat bagus. Itu pujian. Tapi kami tahu bahwa masih ada pekerjaan sulit yang harus dituntaskan," ucapnya.
Liverpool akan bertandang ke Portugal, untuk menghadapi Porto di leg kedua babak perempat final Liga Champions. Liverpool punya modal bagus dengan menang di leg pertama, dan punya agregat 2-0 atas Porto. Usai pertandingan leg pertama, pelatih Porto Sergio Conceicao pun lontarkan pujian jika Liverpool adalah klub terbaik di dunia saat ini.
Klopp mengakui, pada musim ini performa Liverpool sangat bagus. Namun, bukan berarti Liverpool bisa lengah saat bertandang ke Porto.
Senada dengan Klopp, gelandang Liverpool James Milner pun meminta para pemain Liverpool tidak terbuai dengan pujian. Baginya yang terpenting the Reds bisa memangkan trofi pada musim ini.
"Itu yang sedang kita usahakan untuk lakukan. Kami belum (memenangkan trofi) melakukannya," ucapnya.
Liverpool akan menghadapi Porto di leg kedua babak perempat final Liga Champion di kandang Porto. Pada leg pertama yang berlangsung di Anfield, Liverpool sukses mengalahkan lawannya dengan skor 2-0.