Sabtu 20 Apr 2019 10:52 WIB

Anne Hathaway Berhenti Minum Alkohol Demi Anak

Anne Hathaway tak bisa berkomunikasi dengan anaknya gara-gara mabuk

Rep: Dwina Agustin/ Red: Reiny Dwinanda
Anne Hathaway
Foto: EPA
Anne Hathaway

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktris Hollywood Anne Hathaway meninggalkan kebiasaan menenggak minuman beralkohol. Keputusan itu tidak didorong oleh aspek kesehatan.

Sebagai ibu, Hathaway merasa perlu untuk menjauhi minuman beralkohol demi kedekatan dengan anaknya. Sebelumnya, pemeran The Princess Diaries ini memang pernah mengatakan secara terbuka tentang pilihannya untuk berhenti minum.

Hanya saja, baru kali ini dia menguraikan alasan di balik keputusannya itu. Hal itu terungkap dalam sebuah wawancara dengan majalah Tatler.

"Masalah saya adalah saya sangat menyukainya. Begitu banyak. Namun, cara saya minum membuat saya tidak dapat terhubung dengan putra saya," kata Hathaway dikutip dari Fox News, Sabtu (20/4).

Hathaway mengaku efek mabuk bisa dirasakannya selama berhari-hari. Dengan kondisi seperti itu, ia kesulitan berkomunikasi dengan Jonathan, putranya yang berusia tiga tahun.

"Terakhir, saya merasa mabuk sampai lima hari. Itu terjadi setelah minum-minum bersama teman lalu pergi ke pesta sampai malam. Saya tidak bisa melewatkan malam tanpa minum," ujar istri aktor Adam Shulman.

Selama penampilan di The Ellen DeGeneres Show pada bulan Januari, pemeran The Devil Wears Prada ini mengungkapkan, telah memutuskan untuk berhenti minum beberapa bulan sebelumnya. "Saya berhenti minum pada bulan Oktober," katanya sambil merencanakan untuk tetap pada jalur itu selama 18 tahun.

"Aku akan berhenti minum ketika anakku ada di rumahku hanya karena aku tidak benar-benar suka dengan caraku melakukannya dan dia melepas usia di mana dia benar-benar membutuhkanku sepanjang waktu di pagi hari," ujar Hathaway.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement