Jumat 26 Apr 2019 06:51 WIB

Sejumlah Relawan Bersiaga Hadapi Banjir di Kalibata

Kelima tim relawan itu merupakan bagian dari forum peduli bencana Indonesia.

Rep: Nugroho Habibi/ Red: Israr Itah
Tinggi muka air Bendung Katulampa. (ilustrasi)
Foto: Dok Istimewa
Tinggi muka air Bendung Katulampa. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah relawan tanggap bencana telah bersiaga di sepanjang aliran Sungai Ciliwung, salah satunya di Kalibata. Ini menyusul status siaga satu di Bendungan Katulampa Sungai Ciliwung di Kota Bogor, Jawa Barat, dengan tinggi muka air mencapai 250 sentimeter.

"Sudah lima tim di sini dan nanti akan dibagi menjadi dua untuk kebutuhan di sebelah kanan dan kiri," kata Kordinator Lapangan PKPU Human Initiative, Sabar, kepada Republika.co.id, Jumat (26/4). 

Baca Juga

Sabar menyebutkan, kelima tim relawan itu merupakan bagian dari forum peduli bencana Indonesia. Forum itu terdiri dari 54 lembaga atau komunitas kemanusiaan yang disebut Squad Penanggulangan Bencana Indonesia. 

"Kami dari PKPU Human initiative. Terus ada yang dari KCR, Korgat, Sabawana, Relawan Reaksi Cepat dari Bekasi, dan Rumah Zakat," katanya.

Setelah mendengar kabar Bendungan Katulampa siaga satu, Subur mengatakan, tim dari para relawan mengirimkan perahu dan personelnya. Apalagi, lanjut Subur, ketinggian air diperkirakan akan lebih tinggi dari sebelumnya. 

Dua hari lalu, sia menceritakan, sungai Ciliwung sudah meluap hingga mencapai jalan dan membanjiri peemukiman warga. Padahal, kata Subur, waktu itu Bendungan Katulampa masih berstatus siaga dua. 

"Mungkin lebih tinggi hingga mencapai jembatan. Karena tinggi air 220 -250 dan itu akan sangat berdampak," terangnya.

Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melalui akun Twitter resmi @BPBDJakarta menyatakan air dari Bendungan Katulampa akan sampai di DKI Jakarta pukul 02.00 hingga 05.00 WIB. Air akan melewati wilayah berikut, yani Srengseng Sawah, Rawa Jati, Pengadegan, Cikoko, Pejaten Timur, Kebon Baru, Bukit Duri, Balekambang, Cililitan, Cawang, Bidaracina, Kampung Melayu, dan Manggarai.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement