REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane bertekad mempertahankan bek andalannya Raphael Varane di Santiago Bernabeu. Ini ditegaskan menyusul makin kencangnya isu kepindahan pemain berkebangsaan Prancis tersebut ke Liga Inggris, musim panas nanti.
"Poin positif akhir musim ini adalah Varane akan bertahan," kata Zidane kepada media setelah timnya menderita kekalahan mengejutkan 0-1 dari Rayo Vallecano, dikutip dari Four Four Two, Senin (29/4).
Varane salah satu pilar tangguh pertahanan Los Blancos. Dia bergabung dengan Madrid sejak 2011. Penampilannya yang bagus dalam menjaga pertahanan membuat sejumlah klub Eropa tertarik untuk merekrutnya seperti Manchester United dan Juventus.
Pemain berusia 26 tahun ini memiliki kontrak bersama Madrid hingga 2022. Dia selalu menjadi pilihan terbaik bagi Zidane untuk berduet dengan kapten Sergio Ramos. Sudah 40 kali penampilan dia lakoni bersama Madrid di semua kompetisi.
Zidane memang ingin melakukan perombakan cukup besar untuk musim depan. Beberapa pemain akan dijual untuk mendatangkan pemain baru ke skuat. Namun, nama Varane rupanya tak masuk dalam daftar pemain yang akan dijual oleh Zidane. Zidane menjanjikan Madrid akan lebih kompetitif, musim depan.
Selepas mengambil alih kursi pelatih dari Santiago Solari, penampilan Madrid belum konsisten. Terbaru Toni Kross dan kawan-kawan menelan kekalahan dari Rayol Vallecano 0-1. Kekalahan ini membuat jarak dengan Atletico Madrid di posisi kedua semakin melebar.