REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung masih memiliki slot satu pemain asing usai pemecatan Srdan Lopicic. Namun, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S Taryono, belum bisa memastikan kapan pemain baru akan datang.
Kuswara menyatakan, pemain tersebut masih dalam proses. Ia ingin benar-benar membeberkan jika sudah ada hasil positif dari proses tersebut.
"Jadi sementara ini pasca-Lopicic sudah tidak di Persib, masih belum ada pemain tambahan lagi, begitu sudah ada pasti kami kabari," kata Kuswara di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (30/4).
Isu yang berkembang memang menunjuk pada pemain asal Slovenia, Rene Milehic. Kuswara enggan mengkonfirmasi isu tersebut. Ia hanya meminta semua pihak menunggu hingga pemain benar-benar datang. "Kami ingin diumumkan betul-betul menjadi bagian dari Persib, kami ingin pemain ini sudah betul-betul fix," katanya.
Dalam pemilihan pemain, manajemen memberikan keputusan akhir pada pelatih Persib, Miljan Radovic. Segala rekomendasi dalam pemilihan pemain merupakan hasil dari keputusan Radovic. "Manajemen tinggal meneruskan saja, termasuk kemarin Lopicic dilepas juga atas dasar dari rekomendasi pelatih," jelasnya.