Kamis 09 May 2019 03:25 WIB

Bima Sakti Seleksi 45 Pemain Timnas U-16

Ini merupakan TC tahap pertama yang digelar pelatih timnas U-16 Bima Sakti.

Pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti (tengah).
Foto: Antara/Aprillio Akbar
Pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti (tengah).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional Indonesia U-16 akan menyeleksi 45 pemain dalam pemusatan latihan (TC) yang digelar pada 13 Mei 2019 di Sawangan, Depok, Jawa Barat. Ini merupakan TC tahap pertama yang digelar pelatih timnas U-16 Bima Sakti Tukiman menyeleksi pemain. 

"Bulan puasa saya rasa tidak menjadi halangan bagi kami untuk melaksanakan TC. Saya sudah membuat jadwal latihan yang tepat untuk mereka," ujar Bima Sakti, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Rabu (8/5).

Bima mengaku belum bisa memberitahukan nama-nama para pemain tersebut. Yang pasti, kata dia, kebanyakan para pemain tersebut berasal dari kompetisi Elite Pro Academy Liga 1 U-16 PSSI.

"Saat ini kami sedang mengumpulkan dan mempersiapkan nama-namanya terlebih dahulu. Untuk pemain, rata-rata berasal dari Elite Pro Academy U-16. Saya mendapatkan informasi dan masukan dari pelatih-pelatih lain," tutur Bima.

Sementara terkait kesempatannya menjadi pelatih timnas U-16, Bima Sakti mengucapkan terima kasih kepada PSSI. Pelatih timnas Indonesia pada tahun 2018 dan asisten pelatih Luis Milla di timnas U-23 tahun 2017-2018 itu menargetkan untuk membentuk tim yang solid.

"Saya akan memaksimalkan kepercayaan yang diberikan PSSI," kata Bima.

Tim nasional U-16 disiapkan untuk bermain dalam Piala AFF U-16 2019 yang berlangsung mulai 27 Juli 2019. Di turnamen itu, Indonesia berada di Grup A, bersama Myanmar, Vietnam, Timor-Leste, Singapura dan Filipina. Laga perdana, mereka melawan Vietnam di tanggal 27 Juli 2019. Kemudian, tim berjuluk Garuda Asia itu berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 pada September 2019.

 

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement