Jumat 17 May 2019 10:35 WIB

MU Janjikan Dukungan Finansial untuk Solskjaer Musim Depan

Perbaikan skuat Solskjaer kemungkinan bakal menelan biaya lebih dari 200 juta pound.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Ole Gunnar Solskjaer
Foto: REPUBLIKA
Ole Gunnar Solskjaer

REPUBLIKA.CO.ID,MANCHESTER -- Executive Chairman Manchester United (MU) Ed Woodward menyatakan pihaknya akan memberikan suntikan finansial kepada Ole Gunnar Solskjaer. Langkah ini dilakukan agar MU bermanuver pada bursa transfer musim panas mendatang.

Kiprah MU musim 2018/2019 ini bisa dikatakan sangatlah buruk. Belum lagi konflik internal yang melibatkan beberapa pemain dengan sang pelatih terdahulu Jose Mourinho membuat kondisi ruang ganti tim semakin tak kondusif.

"Setelah musim yang bergejolak, semua orang di Manchester United fokus membangun kesuksesan yang diharapkan klub hebat ini dan penggemar kami," kata Ed Woodward dilansir ESPN, Jumat (17/5).

Peralihan dari Mourinho ke Solskjaer membuat laju MU terlihat positif dengan terus mengenyam kemenangan yang membuat kubu manajemen tertarik menyodorkan kontrak permanen sebagai juru taktik Iblis Merah. Sayang begitu statusnya diubah menjadi pelatih tetap di Old Trafford, performa MU malah terjun bebas. Bahkan dalam 12 laga terakhir di semua kompetisi, MU hanya mampu memetik dua kemenangan.