Masjid Raya Al-Azhom Siapkan 700 Takjil Setiap Hari

Red: Ani Nursalikah

Jumat 17 May 2019 14:37 WIB

Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang, Banten. Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang, Banten.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang, Banten, menyiapkan ratusan takjil atau menu buka puasa setiap hari bagi jamaah yang datang atau melaksanakan buka puasa.

Ketua Harian DKM Masjid Raya Al Azhom, Achmad Chairudin mengatakan, jumlah takjil yang disiapkan setiap hari disesuaikan dengan kebutuhan. Biasanya jamaah paling banyak pada saat akhir pekan.

Baca Juga

"Total kita siapkan 500 sampai 700 takjil setiap harinya. Jumlah paling banyak adalah di akhir pekan sebab banyak jamaah yang datang dengan anggota keluarganya," ujarnya, Jumat (17/5).

Dia mengatakan menyediakan takjil untuk jamaah yang datang merupakan sudah rutinitas setiap tahun di Masjid Raya Al-Azhom. Apalagi, masjid ini sebagai pusat kegiatan dan telah menjadi landmark Kota Tangerang sehingga jamaah yang datang selalu banyak.

Selama menunggu waktu berbuka, warga bisa mendengarkan kultum dan melakukan tadarus di dalam masjid. Apalagi saat ini sudah di lengkapi dengan taman bermain untuk anak-anak yang bisa digunakan di saat menunggu berbuka puasa.

"Masjid Al-Azhom letaknya strategis dan sangat cocok membawa keluarga. Jadi saat puasa, selalu menyempatkan diri datang terutama di akhir pekan," kata Wibowo, salah satu pengunjung.

Terpopuler