Selasa 21 May 2019 00:29 WIB

Jacksen Puas Hasil Imbang Barito Lawan Persija

Barito menjamu Persija di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Kalsel, Senin (20/5) malam.

Jacksen F Tiago
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Jacksen F Tiago

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN -- Pelatih Barito Putera Jacksen Tiago menyatakan puas dengan hasil seri 1-1 timnya melawan Persija Jakarta pada laga pembuka kompetisi Liga 1 2019. Barito menjamu Persija di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Kalsel, Senin (20/5) malam.

Jacksen menargetkan pasukannya menang. Namun kenyataan harus berakhir imbang tersebut, tetap membuatnya bangga.

"Sebab para pemain saya sudah berjuang sangat luar biasa hingga bisa membuat pertandingan ini berakhir seri," ujarnya dalam jumpa pers usai pertandingan.

Pelatih asal Brasil tersebut mengatakan, mental pemainnya sempat diuji berat dengan ketertinggalan lebih dulu. Menurut dia, tidak mudah saat tim tertinggal bisa mencari gol penyama. 

"Untung semangat tim kami tetap tinggi, hingga bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-81 tersebut," ujar Jacksen.

Secara keseluruhan, Jacksen menilai penerapan strategi yang diinginkannya kepada anak-anak asuhnya tersebut belum membuatnya puas. Sebab, kata dia, persiapan untuk pertandingan ini dilakukan dengan sangat intensif dan matang.

"Jadi kalau persiapan menjelang pertandingan ini sudah kami lakukan dengan baik," ujarnya.

Namun ia menyadari Persija bukan lawan yang mudah ditaklukkan. Musim lalu, Persija menjadi juara kompetisi Liga 1. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement